Di antaranya kita akan mengalami kenaikan berat badan secara berlebihan atau kesulitan untuk menurunkan berat badan.
Timbul daerah hitam di tubuh
Gejala selanjutnya saat kita mengalami PCOS adalah akan timbul daerah hitam atau kulit menjadi lebih gelap.
Biasanya hal ini hanya terjadi di daerah lipatan leher, selangkangan, dan lipatan payudara saja.
Baca Juga: Jangan Konsumsi 5 Makanan & Minuman Ini Supaya Rahim Selalu Sehat!
Rambut rontok
Saat merasa rambut kita sangat rontok dan tiba-tiba mengalami kebotakan, kita harus waspada ya girls.
Hormon yang enggak seimbang bisa membuat rambut kita rontok dan ini mungkin saja adalah gejala dari PCOS.
Skin tag
Gejala yang terakhir dari penyakit PCOS ini adalah kita akan mendapati tonjolan daging lunak atau skin tag.
Tonjolan daging ini biasanya akan ada di daerah ketiak atau leher si penderita PCOS.
(*)
Source | : | Healthline,Halodoc.com |
Penulis | : | Monika Perangin |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR