CewekBanget.ID - Punya fashion item berbahan suede dan lagi bingung buat merawatnya?
Tenang girls, kali ini CewekBanget.ID bakal kasih tahu berbagai tips merawat fashion item berbahan suede.
Yup! barang atau fashion item berbahan suede memang masih jadi favorit banyak orang, ya.
Salah satunya karena bahan suede memang sukses memberikan kesan mewah dan elegan.
Namun, enggak sedikit juga yang ragu untuk menggunakan atau membeli fashion item berbahan suede, karena perawatannya yang memang butuh perhatian khusus.
Biar enggak cepat rusak dan tetap oke, kita memang enggak bisa asal ketika merawat fashion item berbahan suede.
Jangan asal dan biar enggak keliru, coba 4 tips ini untuk merawat fashion item berbahan suede biar enggak cepat rusak dan tetap oke!
Tips merawat barang bahan suede: Gunakan suede protector
Kalau memiliki barang-barang dengan bahan suede, usahakan untuk memiliki suede protector juga, ya.
Baca Juga: Manjur! Coba 4 Ramuan Alami Ini Bikin Wajah Cerah Merona Alami!
Fungsi suede protector adalah untuk melindungi bahan suede dari debu dan kotoran, lho!
Apalagi pada sepatu favorit kita yang berbahan suede.
Tips merawat barang bahan suede: Jangan cuci dengan deterjen
Bahan suede juga rentan terhadap air, lho.
Maka dari itu, sebaiknya kita enggak mencuci atau merendamnya di dalam air yang bercampur deterjen, ya.
Barang bahan suede yang telah terkena air akan cenderung menjadi keras.
Tips merawat barang bahan suede: Simpan di tempat khusus
Tempat penyimpanan buat fashion item berbahan suede juga perlu kita perhatikan.
Baca Juga: Segera Hentikan Penggunaan Skincare kalau Wajah Mengalami 4 Hal Ini!
Sepatu atau tas berbahan suede sebaiknya kita simpan di wadah khusus, girls.
Oiya, jangan lupa untuk masukkan gumpalan koran ke dalam sepatu atau tas untuk menjaga bentuknya biar tetap oke.
Tips merawat barang bahan suede: Segera bersihkan noda yang menempel
Jika ada debu dan kotoran yang menempel pada barang-barang berbahan suede, pastikan untuk segera membersihkannya ya, girls.
Bisa dengan menggunakan karet penghapus untuk menghilangkan debu ringan yang masih baru.
Caranya, bisa dengan menggosokkan karet penghapus secara searah dan perlahan.
Untuk debu yang sudah kering dan menempel sehingga terlihat kusam, kita perlu membersihkannya dengan penyedot debu.
Kalau enggak ada, bisa menggunakan sikat gigi dengan bulu sikat yang halus.
Baca Juga: 4 Cara Merawat Baju Rajut Biar Tetap Awet, Salah Satunya Enggak Digantung!
Caranya, basahi sikat gigi dengan sedikit air dan gosok perlahan searah pada noda dan biarkan hingga kering dengan bantuan kipas angin.
Jika noda enggak hilang juga, gunakanlah suede cleaner.
Penggunaannya cukup dengan menyemprotkan suede cleaner pada noda dan sikat hingga bersih.
Oiya, yang juga enggak kalah penting adalah sebaiknya enggak menjemur bahan suede langsung di bawah sinar matahari. Oke?
Baca Juga: Resep Strawberry Sorbet, Bikin Es Tanpa Cream dengan 3 Bahan Aja!
Itu dia beberapa tips yang bisa kita coba untuk merawat fashion item berbahan suede.
Semoga bermanfaat ya, girls!
(*)
Penulis | : | Elizabeth Nada |
Editor | : | Elizabeth Nada |
KOMENTAR