CewekBanget.ID - Sidang perceraian antara Johnny Depp dan Amber Heard masih berlanjut.
Dalam sidang tersebut, terkuak bahwa Amber Heard memiliki gangguan kepribadian yang membuatnya bertindak kasar kepada Johnny Depp.
Seorang psikologi forensik, Shannon Curry ikut hadir dalam persidangan Amber Heard dan Johnny Depp untuk mmemberikan pernyataannya mengenai kesehatan Amber Heard.
Dalam keterangannya, Shannon Curry mengatakan kalau Amber Heard sedang mengalami dua gangguan kepribadian sekaligus.
Melansir dari laman Kompas.com, Shannon Curry menyatakan Amber Heard mengalami Borderline Personality Disorder (BPD) dan ganggauan kepribadian histrionik.
Shannon Curry sudah melakukan rangkaian pemeriksaan terhadap Amber Heard selama 12 jam wawancara.
Enggak cuma itu saja, Shannon Curry juga menganalisa semua catatan kewijawan milik Amber Heard.
"Hasil evaluasi Heard mendukung dua diagnosis: gangguan kepribadian ambang dan gangguan kepribadian histrionik," jelas Shannon Curry.
Sebenarnya, apa sih gangguan kepribadian histrionik yang sedang dialami oleh Amber Heard?
Baca Juga: Netizen Dukung Johnny Depp, Petisi Pecat Amber Heard dari Aquaman 2 Naik Lagi!
Gangguan kepribadian histronik
Masih terasa asing, gangguan kepribadian histronik ini bisa menyerang siapapun lho girls.
Melansir dari laman Inews.co.uk, gangguan kepribadian histronik ini biasanya dikelompokkan mnejadi tiga kategori.
Mulai dari kategori curiga, kategori emosional dan implusif, hingga kategori cemas masuk ke dalam gangguan kepribadian histronik.
Orang yang mengalami gangguan kepribadian histronik ini biasanya akan mengalami kesulistan secara signifikan.
Biasanya, orang ini akan kesulitan untuk menghubungkan atau bonding dengan orang lain bahkan diri sendiri.
Selain itu, mereka juga memiliki masalah yang dihadapi dari hati ke hari yang terasa menguras segala emosinya.
Ciri yang paling ketara untuk gangguan kepribadian histrionik adalah senang diberikan pujian orang banyak orang.
Baca Juga: Terbukti Playing Victim, Netizen Enggak Mau Nonton Aquaman Karena Amber Heard
Menurut Mental Health charity Mind, orang dengan gangguan kepribadian histrionik sangat suka dipuji atau dibicarakan hal baik tentang dirinya.
”jika kamu sangat bergantung pada perhatian, atau mencari persetujuan sedemikian rupa sehingga memengaruhi kehidupan kamu sehari-hari, kamu mungkin didiagnosis gangguan kepribadian histrionik," jelas Mental Health charity Mind.
Ini dia beberapa ciri dari orang dengan gangguan kepribadian histrionik yang biasanya di lakukan.
Ciri pertama adalah biasanya orang dengan gangguan kepribadian histrionik ini enggak nyaman saat mereka enggak menjadi pusat perhatian.
Selain itu, orang dengan gangguan kepribadian histrionik juga merasa kalau mereka harus menghibur banyak orang, mencari perhatian, bergantung, dan meminta persetujuan orang lain.
Orang dengan gangguan kepribadian histrionik juga selalu membuat keputusan yang terburu-buru, suka memprovokatif, dan akan memastikan kalau dirinya adalah pusat perhatian banyak orang.
Baca Juga: Kronologi Skandal Amber Heard & Johnny Depp, Merembet ke Jack Sparrow
(*)
Source | : | Inews.co.uk,Kompas.com |
Penulis | : | Monika Perangin |
Editor | : | Monika Perangin |
KOMENTAR