Makanya, pastikan kita cukup minum air putih setiap harinya, untuk memenuhi kebutuhan cairan tubuh kita.
Cara meredakan panas dalam: Berkumur dengan air garam
Yup, larutan air garam memang dipercaya bantu meredakan sakit tenggorokan dan sariawan.
Baca Juga: Pantas Saja Sariawan, Ternyata Bisa Terjadi Gara-Gara 4 Hal Ini!
Cara membuatnya, campurkan segelas air putih hangat dengan satu sendok teh garam.
Untuk mengobati sakit tenggorokan, kita dapat berkumur sambil mendongak.
Sedangkan untuk mengusir sariawan, kita bisa berkumur di area yang sakit selama 20 sampai 30 detik lalu buang airnya.
Itu dia beberapa cara yang bisa kita coba buat redakan panas dalam.
Jadi enggak bingung lagi deh ketika panas dalam melanda.
Selamat menerapkannya, girls!
Baca Juga: 4 Manfaat Air Garam, Cocok untuk Mengobati Sariawan Saat Puasa!
(*)
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Elizabeth Nada |
Editor | : | Elizabeth Nada |
KOMENTAR