CewekBanget.ID - Komedo di wajah akan membuat penampilan kita jadi enggak enak dipandang.
Hal ini karena komedo membuat wajah kita jadi berteksur dan terlihat enggak mulus.
Untuk itu, kita harus merawat kulit wajah supaya tetap sehat dan terhindari dari komedo.
Selain merawat kulit wajah, kita juga harus mempelajari apa saja yang menyebabkan wajah kita berkomedo.
Dengan mengetahui penyebab komedo di wajah, kita jadi bisa lebih menjaga kulit dan mengurangi munculnya komedo.
Nah, CewekBanget akan menjabarkan apa saja yang membuat komedo muncul di wajah kita!
Memencet komedo
Punya komedo di wajah akan membuat tangan kita iseng dan memencet komedo keluar dengan paksa pakai tangan.
Ternyata, hal ini bisa membuat kulit wajah yang berkomedo bisa semakin parah, lho.
Melansir dari laman Boldsky, memencet komedo dengan tangan hanya akan memindahkan bakteri, debu, dan kotoran di tangan ke pori-pori.
Hal ini akan bikin kulit kita malah jadi tambah rusak.
Baca Juga: Ini Caranya Hilangkan Komedo dalam 10 Menit, Pakai Mud Mask!
Makan sembarangan
Bukan cuma bahaya untuk pencernaan, makan sembarangan juga akan berpengaruh untuk kulit wajah kita.
Apalagi, makanan berlemak dan berminyak yang kita konsumsi sehari-hari.
Makanan yang mengandung susu dan lemak yang tinggi akan menyumbah pori-pori di wajah kita yang berdampak dengan kemunculan komedo.
Riasan
Riasan atai makeup akan berpengaruh pada munculnya komedo di wajah kita, lho.
Hal ini karena riangan biasa membuat kotoran atau minyak bertumpuk pada pori-pori kita.
Untuk itu, kita harus memastikan untuk memberiskan riasan dengan benar ya girls!
Baca Juga: Enggak Butuh Bedak, Wajah Berminyak Bisa Diatasi dengan Tips Ini!
Sinar matahari
Paparan sinar matahari atau sinar UV yang berlebihan juga bisa membuat wajah kita jadi muncul komedo.
Hal ini karena sinar matahari bisa merusak produksi kolagen dan elastin di kulit wajah kita.
Enggak cuma muncul komedo, paparan sinar matahari bisa bikin pori-pori di wajah jadi membesar, lho.
Baca Juga: Enggak Semua Sama, Ini 5 Jenis Jerawat yang Harus Remaja Kenali!
(*)
Penulis | : | Monika Perangin |
Editor | : | Monika Perangin |
KOMENTAR