Aku mau bekerja keras membawa semua ekspektasi dan energi dari para member.
Di sini ada perusahaan yang merilis 5 album dalam setahun, itu alasan adanya kerja keras dari banyak staf, member dan fans," tulisnya lagi.
Dukungan dari fans
Banyak fans yang merasa curhatan Taeyong sebagai leader dinilai cukup menghawatirkan.
Ada juga yang takut jika Taeyong terlalu memberi tekanan besar pada diri sendiri dan kurang beristirahat.
Baca Juga: Simak Cara Nonton Drama Jaehyun NCT Dear.M, Gratis dan Legal!
"Taeyong kami percaya padamu dan kamu pasti akan terus melakukan yang terbaik sebagai leader terbaik," ujar akun @sw**********U.
"Ini sangat menyedihkan saat dibaca, tolong jaga dirimu baik-baik Taeyong tolong jangan kembali ke rasa sakit yang pernah kamu rasakan sebelumnya," tulis akun @_j********e.
"Taeyong kami semua percaya padamu tolong jangan salahkan dirimu sendiri ini sama sekali bukan salahmu. Kami akan selalu di sisimu memberi support untuk semua member," komentar akun @R******y. (*)
Penulis | : | Tiara Harum Pramesti |
Editor | : | Tiara Harum Pramesti |
KOMENTAR