CewekBanget.ID - Taeyong NCT membuat fans khawatir dengan curhatannya di aplikasi Bubble, aplikasi berbalas pesan dengan fans.
Leader grup NCT tersebut mengutarakan beberapa unek-unek yang dia rasakan.
Salah satunya soal beratnya membawa sebuah grup menuju kesuksesan yang diinginkan.
Taeyong mendapat banyak ungkapan semangat dari fans yang merasa khawatir karena curhatannya.
Taeyong curhat soal kerja keras
Telah debut selama 7 tahun dengan NCT, membuat Taeyong menyadari perjalanannya enggak mudah.
Dia juga merasakan tanggung jawab yang lebih besar karena dipilih sebagai leader NCT.
Karena itu dia mau terus berusaha keras bahkan di tahun-tahun ini supaya gurpnya bisa mencapai target yang dimau.
"Tahun ini harus aku bekerja keras juga.
Baca Juga: NCT Dream Suka Keripik Singkong dan Martabak, Netizen: Melokal Banget
Untuk manajer yang mengatakan pada kami bahwa sebuah grup yang enggak menjadi nomor satu saat debut enggak ada artinya apa-apa," tulisnya.
Dia juga mengaku pernah diberi tahu seorang pelatih, jika NCT pada akhirnya enggak sukses, itu berarti salah satu kesalahan ada pada diri Taeyong.
"Dan untuk guru kami yang mengatakan padaku di Malibu, jika NCT enggak sukses hari ini, itu adalah salahku," lanjutnya.
Dari curhatan idol bernama asli Lee Taeyong itu, fans bisa merasakan kalau dia telah melewati hal sulit untuk bisa sampai ke titik sekarang.
Berusaha lebih keras tahun ini
Taeyong menjelaskan lebih detail ambisinya untuk mencapai kesuksesan yang lebih lagi tahun ini.
Dia berencana untuk membuat dirinya berupaya semaksimal mungkin agar semuanya enggak sia-sia.
"Sekarang, di momen ini dan tahun ini, aku akan mencurahkan seluruhnya yang bisa kulakukan sebagai leader," katanya.
"Aku yang sebenarnya mendapat cukup banyak beban, akan memberikan beban yang paling besar dan tekanan yang paling besar dari perjalanan 7 tahun karier."
Baca Juga: Pernah Jadi Buah Favorit Doyoung NCT, Ini Lho 4 Manfaat Salak Buat Tubuh
Perjuangan para member dan staf
Taeyong menaruh seluruh harapannya di dunia entertain ini pada perjuangan dirinya dan orang-orang sekitar.
Dia juga berucap kalau penonton dan penggemar harus tahu jika semuanya telah berjuang bersama untuk kesuksesan NCT.
"Aku mau buktikan jika tim ini bisa berhasil bukan karena aku aja, tapi juga ada semua member.
Aku mau bekerja keras membawa semua ekspektasi dan energi dari para member.
Di sini ada perusahaan yang merilis 5 album dalam setahun, itu alasan adanya kerja keras dari banyak staf, member dan fans," tulisnya lagi.
Dukungan dari fans
Banyak fans yang merasa curhatan Taeyong sebagai leader dinilai cukup menghawatirkan.
Ada juga yang takut jika Taeyong terlalu memberi tekanan besar pada diri sendiri dan kurang beristirahat.
Baca Juga: Simak Cara Nonton Drama Jaehyun NCT Dear.M, Gratis dan Legal!
"Taeyong kami percaya padamu dan kamu pasti akan terus melakukan yang terbaik sebagai leader terbaik," ujar akun @sw**********U.
"Ini sangat menyedihkan saat dibaca, tolong jaga dirimu baik-baik Taeyong tolong jangan kembali ke rasa sakit yang pernah kamu rasakan sebelumnya," tulis akun @_j********e.
"Taeyong kami semua percaya padamu tolong jangan salahkan dirimu sendiri ini sama sekali bukan salahmu. Kami akan selalu di sisimu memberi support untuk semua member," komentar akun @R******y. (*)
Penulis | : | Tiara Harum Pramesti |
Editor | : | Tiara Harum Pramesti |
KOMENTAR