CewekBanget.ID - Enggak cuma disebabkan oleh kobaran api, luka bakar ringan bisa terjadi karena cipratan minyak panas saat memasak, atau menyentuh benda panas seperti setrikaan dengan tangan telanjang, girls.
Nah, buat kita yang lagi menderita luka bakar ringan, kita bisa memanfaatkan beberapa bahan alami berikut ini supaya lukanya bisa segera sembuh.
Melansir Kompas.com, ini obat rumahan yang bisa kita andalkan biar luka bakar cepat sembuh.
Baca Juga: Kutil Bikin Enggak Pede, Bisa Dihilangkan Pakai 5 Bahan Alami Ini!
1. Lidah buaya
Menurut penulis Kitchen Cabinet Cures dan dokter keluarga integratif di Flatiron Family Medical New York Pamela Hops, es dapat membatasi aliran darah ke kulit dan lebih merusak jaringan.
Jadi untuk mengobati luka bakar, letakkan area yang terbakar di bawah air dingin mengalir guna mencegah penyebaran luka.
Lakukan setidaknya selama 20 menit jika memungkinkan.
Selain itu, rasa sakit dan peradangan akibat luka bakar bisa diobati dengan lidah buaya.
Bahkan, lidah buaya dapat membantu mengurangi pembengkakan dan merangsang pertumbuhan serta perbaikan kulit.
2. Minyak kelapa
Minyak kelapa adalah sumber vitamin E yang sangat baik untuk penyembuhan kulit, serta mengandung asam lemak anti jamur dan anti bakteri yang membantu menjaga luka bakar agar enggak terinfeksi.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR