Orang yang enggak minum cukup cairan lebih mungkin mengembangkan ISK karena kandung kemih enggak memberi tahu tubuh untuk cukup sering kencing.
Hal itu dapat menyebabkan bakteri menyebar melalui saluran kemih, yang menyebabkan infeksi dengan gejala antara lain perasaan terbakar atau menyengat saat buang air kecil.
Parahnya lagi nyeri di panggul atau perut bagian bawah, dorongan konstan untuk mengosongkan kandung kemih, serta urine yang kuat atau berbau busuk, keruh dan enggak berwarna, tampak berwarna gelap secara konsisten, hingga berdarah.
Kerusakan Otot Dasar Panggul Hingga Inkontinensia Urine
Sering menahan kencing dapat pula merusak otot dasar panggul.
Salah satu otot ini adalah sfingter uretra yang menjaga agar uretra tetap tertutup, untuk mencegah kebocoran urine.
Alhasil, merusak otot ini dapat menyebabkan inkontinensia urine, yang membuat penderitanya bisa mengeluarkan urine tanpa disadari.
Melakukan latihan dasar panggul seperti Kegels dapat membantu memperkuat otot-otot ini dan mencegah kebocoran atau memperbaiki kehilangan otot.
Memicu Batu Ginjal
Menahan kencing dapat menyebabkan terbentuknya batu ginjal pada orang dengan riwayat kondisi tersebut atau orang yang memiliki kandungan mineral tinggi dalam urine mereka.
Kencing sering kali mengandung mineral seperti asam urat dan kalsium oksalat.
Hal itu yang menyebabkan batu ginjal pada penderita.
Source | : | Healthline |
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Salsabila Putri Pertiwi |
KOMENTAR