Minuman
Bukan hanya makanan, perhatikan pula minuman yang kita konsumsi saat sarapan, ya.
Yang jelas, penderita GERD pantang banget minum kopi atau teh di pagi hari karena dapat memperparah gejala.
Kopi bisa mengendurkan LES, yang memberikan pembatas antara esofagus dan perut; jika LES mengendur, maka cairan pencernaan yang asam bisa bocor ke kerongkongan sehingga menyebabkan peradangan dan iritasi.
Di sisi lain, kalau kita mau minum minuman seperti jus buah, hindari buah atau jus yang memiliki sifat asam seperti jeruk, nanas, dan jus tomat.
Mengonsumsinya ketika sarapan bisa memicu gejala refluks asam dengan mengiritasi esofagus yang sudah meradang.
Asam dalam buah dan jus tersebut juga dapat mengaktifkan pepsin, enzim yang ditemukan dalam cairan lambung dan bertanggung jawab untuk memecah protein.
Selain itu, minum susu juga bisa menjadi alternatif karena cenderung ditoleransi dengan baik; susu rendah lemak atau susu tanpa lemak mungkin menjadi pilihan yang lebih baik daripada susu murni.
Baca Juga: Jangan Sampai Salah, Begini 5 Perbedaan Maag Biasa dan GERD!
(*)
Source | : | The Healthy |
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Salsabila Putri Pertiwi |
KOMENTAR