CewekBanget.ID - Penggemar drama Korea sebentar lagi akan menyambut berbagai genre drama Korea baru yang akan rilis.
Salah satunya genre drama Korea remaja berjudul Cheer Up.
Drama Cheer Up dijadwalkan tayang pada 3 Oktober 2022 mendatang.
Cheer Up mengangkat sekelompok mahasiswa Universitas Yeonhee yang tergabung pada sebuah regu sorak (cheerleader).
Sinopsis drama Cheer Up
Do Hae Yi (Han Ji Hyun), dia adalah mahasiswi baru jurusanTeologi tahun 2019.
Hae Yi punya kendala soal keuangan di keluarganya.
Makanya Hae Yi lebih memprioritaskan pekerjaan dibanding dengan kuliahnya.
Namun suatu hari Hae Yi memutuskan gabung dengan grup cheerleader bernama Theia di kampus.
Motivasinya untuk gabung ke grup itu sebenarnya demi uang saja.
Namun Hae Yi perlahan malah belajar banyak hal di grup tersebut.
Baca Juga: Info Drama Korea Han Ji Hyun, Masuk Grup Sorak Buat Deketin Doi!
Sementara itu ada karakter kapten Theia bernama Park Jung Woo (Bae In Hyuk).
Dia digambarkan sebagai cowok dengan sifat tegas dan jujur.
Tapi sifat kaku Jung Woo ini sering membuat orang merasa kesal karena terlalu taat aturan.
Selain itu ada karakter Jun Sun Ho (Kim Hyun Jin) sebagai mahasiswa jurusan kedokeran.
Kehidupannya berjalan lancar tanpa kendala berarti termasuk soal ekonomi.
Drama Cheer Up akan menampilkan kisah di dalam sebuah grup cheers yang beragam.
Konflik serta kedekatan emosional yang menarik untuk diikuti ceritanya.
Peran pendukung di Cheer Up
Selain tiga pemeran utama yang disebutkan tadi masih ada sederet pemeran lainnya lho.
Aktor dan aktris muda yang akan mengisi karakter-karakter penting pendukung cerita.
Misalnya Jang Gyu Ri yang berpera sebagai Tae Cho Hee.
Baca Juga: Poster Cheer Up Enggak Sesuram Penthouse, Intip Info Drama Korea Han Ji Hyun
Cho Hee adalah wakil presiden klub cheerleader di Universitas Yeonhee.
Di sisi lain ada peran Joo Sun Ja yang diperankan oleh Lee Eun Saem.
Karakter Sn Ja adalah salah satu anggota club Theia dan merupakan teman dekat Do Hae Yi.
Yang Dong Geun turut ambil peran di drama Cheer Up sebagai karakter Bae Young Woong.
Young Woong adalah alumni Universitas Yeonhee.
Dia menjadi pendukung dan penyokong grup cheerleader Theia.
Cheer Up akan menjadi drama Korea remaja yang seru dengan problematika anak mudanya.
Nantikan aksi para karakter di drama Cheer Up dengan berbagai intriknya, girls.
(*)
Penulis | : | Tiara Harum Pramesti |
Editor | : | Tiara Harum Pramesti |
KOMENTAR