CewekBanget.ID - Para penggemar musik di Indonesia makin dimanjakan saja di tahun ini, nih!
Setelah melalui masa-masa berat akibat pandemi COVID-19 selama 2 tahun terakhir, Indonesia mulai kembali membuka diri dan membolehkan aktivitas konser dan festival musik diselenggarakan secara offline lagi.
Pengalaman nonton konser secara langsung memang enggak bisa tergantikan oleh apa pun, bahkan oleh konser online sekali pun. Setuju?
Kita pasti excited banget nih, karena kini artis-artis lokal dan mancanegara bisa kembali menyelenggarakan konser musik di Indonesia.
Tapi tetap ingat berbagai do's dan don'ts saat konser berikut ini agar kita dan penonton lain bisa sama-sama nyaman, ya.
Enjoy the concert, girls!
Do: Perhatikan Peraturan Konser
Sebelum datang dan menonton konser, pastikan kita memperhatikan berbagai aturan dan ketentuan dari penyelenggara konser.
Ketahui apa saja yang harus dan dilarang dibawa saat konser.
Misalnya, kalau pihak penyelenggara melarang bawa makanan dan minuman ke dalam venue, kita bisa menghabiskan makanan dan minuman yang kita sediakan untuk mengisi perut sebelum mengikuti antrian masuk lokasi konser.
Atau, kalau kita enggak diperbolehkan membawa kamera profesional, kita jadi bisa menyimpan milik kita di rumah alih-alih memaksakan diri untuk membawanya ke lokasi konser dan malah disita panitia. Enggak mau hal itu terjadi, kan?
Baca Juga: Konser NCT 127 Tambah Hari! Ini Harga Tiket 'NEO CITY : JAKARTA - THE LINK' Buat Tanggal Baru
Source | : | StudentLife Network,Phoenix New Times |
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Salsabila Putri Pertiwi |
KOMENTAR