CewekBanget.ID - Kapalan di bagian kaki seringkali bikin kita jadi enggak nyaman.
Selain itu, ini juga bikin tampilan kita jadi kurang oke.
Kita bisa kok melakukan beberapa cara rumahan untuk mengatasi kapalan di kaki.
Melansir Grid Health, berikut trik dan cara rumahan buat mengatasi kapalan di kaki!
Baca Juga: Kapalan di Kulit Bisa Teratasi dengan 5 Bahan Alami Ini Aja! Caranya?
1. Rendam kaki di air hangat
Cara menghilangkan kapalan di kaki ala rumahan yang patut dicoba yakni dengan merendamnya di air hangat.
Mengutip Mayo Clinic, jangan lupa menambahkan sabun di dalamnya untuk membuat kulit yang menebal menjadi lebih lembut dan mudah dihilangkan.
2. Kikir kulit
Ketika kulit kaki kapalan sudah lebih lembut, gunakan batu apung atau alat kikir kuku untuk menggosoknya secara perlahan.
Ini akan membantu mengangkat lapisan kulit yang keras.
Tapi, jangan menggunakan benda tajam dan cara ini jangan dilakukan bila mengidap penyakit diabetes, ya!
Source | : | Grid Health |
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR