CewekBanget.ID - Waktunya kembali lagi mengenal para zodiak lebih dekat! he-he.
Kali ini kita bakal mengenal zodiak lebih dekat lewat berbagai karakternya.
Di pembahasan kali ini kita akan cari tahu karakter para zodiak pemilik elemen air.
Dari 12 zodiak yang ada, 3 zodiak termasuk dalam pemilik elemen air, girls.
Para pemilik elemen air biasanya dikenal sebagai sosok sensitif dan intuitif. Yup! kesamaan ketiganya terkait dengan emosi.
Ketiga zodiak elemen air tersebut adalah Cancer, Scorpio dan Pisces.
Penasaran kan gimana karakteristik 3 zodiak elemen air?
Buat mencari tahu jawabannya, yuk, kita intip ulasan ala CewekBanget.ID berikut ini, simak:
Para Cancer dilambangkan dengan kepiting dan memiliki planet penguasa bulan.
Pemilik zodiak Cancer juga memiliki warna kekuatan yaitu perak atau abu-abu metalik.
Baca Juga: Inilah 4 Zodiak yang Dikira Sombong, Padahal Ramah dan Asik Orangnya
Ciri dan karakter utama
Memiliki elemen air, para Cancer memiliki 3 karakteristik utama yang erat banget dengan kepribadiannya.
Yup! Cancer dikenal sebagai zodiak yang sensitif, penuh empati tapi juga sosok yang emosional.
Zodiak yang satu ini memang dikenal sebagai inisiator ulung. Para Cancer suka mengambil inisiatif dan sangat bertanggung jawab.
Kelebihan para Cancer
Dikenal sebagai inisiator, Cancer adalah sosok zodiak yang bisa banget diandalkan.
Ia juga dikenal cerdas secara emosional, penyayang dan lembut. Bikin makin kagum, Cancer dikenal begitu setia dan humoris, lho.
Karakter negatif Cancer yang jadi kelemahan
Selain memiliki karakter positif yang bikin kagum, para Cancer punya beberapa karakter negatif yang jadi kelemahannya.
Karena karakternya yang sensitif, Cancer termasuk zodiak yang mudah terluka, moody dan pendendam.
Ia juga termasuk zodiak yang cenderung ceroboh dan enggak suka dikritik.
Baca Juga: 5 Sifat Cowok Cancer yang Harus Diketahui, Sedang PDKT Dengannya?
Dilambangkan dengan kalajengking, Scorpio memiliki warna kekuatan hitam.
Scorpio juga memiliki dua planet penguasa, yaitu Mars dan Pluto.
Ciri dan karakter utama
Setia, cukup misterius dan tegas jadi beberapa ciri dan karakteristik utama para Scorpio.
Namun, mereka dikenal kurang fleksibel dan memiliki kontrol lebih besar atas emosinya.
Sebagai pemilik elemen air, Scorpio memang emosional, tapi ia juga selalu berusaha menyembunyikan perasaan sebenarnya dari banyak orang.
Yup! para Scorpio juga dikenal sebagai zodiak yang selalu mendambakan kestabilan.
Karakter positif yang jadi kekuatan
Ada berbagai karakter positif Scorpio yang kerap membuat zodiak lainnya terkagum-kagum.
Salah satunya adalah Scorpio memiliki kemampuan untuk mengubah situasi negatif menjadi positif.
Jika berada dalam posisi yang sulit, Scorpio akan selalu berusaha untuk bertahan. Salut!
Zodiak ini dikenal begitu ambisius, tangguh dan sangat setia.
Baca Juga: 3 Kriteria Tipe Cewek yang Disukai Oleh Cowok Berzodiak Leo, Kamu?
Kelemahan para Scorpio
Namun, ada pula beberapa karakter negatif Scorpio yang bikin zodiak lainnya heran dan kesal.
Misalnya aja, Scorpio dikenal sebagai zodiak yang cemburuan dan sulit beradaptasi dengan sebuah perubahan.
Ia juga dikenal begitu keras kepala dan kerap kali merasa paling tahu.
Memiliki planet penguasa Jupiter dan Neptunus, zodiak Pisces dilambangkan dengan ikan.
Zodiak elemen air yang satu ini memiliki warna kekuatan aquamarine.
Baca Juga: Ternyata Ini yang Dilakukan Zodiak Gemini Setelah Putus Cinta, Simak
Ciri dan karakter utama
Ada 3 hal yang identik banget dengan para Pisces, yaitu sosok yang intuitif, penyayang dan juga kreatif.
Pisces dikenal sebagai sosok zodiak yang fleksibel, mudah beradaptasi dan berpikiran terbuka.
Seperti Cancer, Pisces termasuk zodiak yang sangat emosional dan sensitif.
Kekuatan para Pisces
Ada banyak karakter positif Pisces yang jadi kekuatannya. Ia dikenal penuh kasih sayang, empati dan sangat pengertian.
Kemampuan para Pisces untuk memahami orang lain dan situasi yang ada adalah yang terbaik. Keren!
Pisces senang melakukan hal-hal yang membuat dirinya senang dan gembira. Enggak heran deh kalau Pisces berani mengikuti impian dan ambisi yang ia miliki.
Karakter negatif para Pisces
Memiliki karakter positif, Pisces juga memiliki beberapa karakter negatif yang jadi kelemahannya.
Pisces kerap kali merasa insecure, mudah menangis dan cenderung posesif.
Ia juga dikenal moody, cenderung pemalas dan terlalu mudah percaya pada orang lain.
Baca Juga: 4 Karakter Cowok Berzodiak Leo, Beginilah Tips PDKT Dengan Doi
Oiya, Jupiter dan Neptunus adalah planet penguasa para Pisces.
Jupiter adalah planet kelimpahan dan keberuntungan, sedangkan Neptunus dikaitkan dengan imajinasi dan mimpi.
Planet-planet ini memengaruhi sifat emosional dan karakter melamun Pisces.
Semoga dengan ulasan tersebut, kita jadi bisa lebih mengenal karakter para zodiak pemilik elemen air.
Tungguin juga pembahasan terkait zodiak lainnya, ya.
Baca Juga: 3 Zodiak yang Berkarisma dan Bisa Mengintimidasi Orang Lain, Kamu?
(*)
Source | : | Cewek Banget |
Penulis | : | Dok Grid |
Editor | : | optimization |
KOMENTAR