CewekBanget.ID - Baru-baru ini dua seleb asal Korea Selatan, yaitu Kim Yoo Jung dan Jennie BLACKPINK terlihat cukup menarik perhatian, girls.
Sebab terlihat Kim Yoo Jung dan Jennie BLACKPINK kerap memakai dress yang serupa.
Dress yang dikenakan oleh Kim Yoo Jung dan Jennie BLACKPINK nampak sangat elegan dan anggun.
Jennie terlihat seksi dan menawan
Jennie BLACKPINK terlihat mengenakan dress ini ketika menghadiri acara Tamburins beberapa waktu lalu.
Tentunya Jennie tampil sangat mempesona dengan gaun berwarna krem yang ia kenakan itu.
Tatapannya yang tajam justru membuat Jennie jadi makin terlihat seksi ya.
Jennie juga kerap berpose mirror selfie yang menampilkan lekuk pinggang mungilnya itu.
Wah, Jennie memang selalu berhasil mencuri banyak perhatian nih.
Baca Juga: Konser BORN PINK di Korea Sukses, Lisa: Aku Tampil Lebih Bahagia
Kim Yoo Jung tampil anggun dan manis
Keduanya memakai dress berwarna krem yang serupa, namun menampilkan vibes yang enggak sama lho.
Jennie terlihat seksi dan menggoda, sedangkan Kim Yoo Jung justru terlihat anggun dan manis banget.
Kim Yoo Jung terlihat manis dengan dress tersebut saat melakukan photoshoot dengan Netflix bersama para cast film 20th Century Girl.
Tampak dari dekatpun justru membuat visual Kim Yoo Jung yang imut makin menonjol dengan makeup yang simple.
Dress tersebut membuat penampilan Kim Yoo Jung terlihat segar dan cerah.
Pastinya sangat menakjubkan ya melihat dress yang sama bisa terlihat berbeda kalau dipakai dengan orang yang berbeda.
Fyi, dress krem tersebut keluaran dari La robe Biasi Jacquemus dan seharga $882 USD.
Baca Juga: Film 20th Century Girl Sukses Hingga Jadi Trending Topic di Twitter
(*)
Source | : | Koreaboo |
Penulis | : | Adinda Efrilla |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR