CewekBanget.ID - Putra bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep akan melangsungkan pernikahan dengan Erina Gudono akhir pekan ini.
FYI, prosesi pernikahannya sendiri berlangsung dari hari Kamis (7/12/2022) lalu hingga Minggu (11/12/2022).
Di balik pernikahan Kaesang dan Erina, ada sejumlah fakta menarik, lho!
Penasaran apa aja yang unik dan menarik dari pernikahan Kaesang dan Erina? Langsung simak di bawah ini!
Baca Juga: Hadiri Nikahan Chelsea Islan, Vidi Aldiano Ditanya Warganet: Datang ke Nikahan Kaesang?
1. Bagi makanan gratis saat kirab pernikahan
Melansir Kompas.com, panitia penikahan akan menyediakan ribuan makanan gratis yang nantinya bakal dibagikan ke masyarakat sekitar.
Makanan gratis ini rencananya akan dibagikan saat kirab penikahan Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono di Jalan Slamet Riyadi Kota Solo, Jawa Tengah.
Hal ini diungkapkan langsung oleh putra sulung Presiden Joko Widodo yang juga jadi juru bicara pernikahan, Gibran Rakabuming Raka, di Balai Kota Solo pada Selasa (6/12/2022) lalu.
2. Pesawat jet pribadi tamu undangan pesan tempat parkir di Bandara Adi Soemarmo Solo
PT Angkasa Pura I telah menyiapkan tempat parkir khusus di Bandara Adi Sumarmo untuk jet pribadi para tamu undangan pernikahan Kaesang dan Erina.
Pesawat jet pribadi bahkan udah ada yang datang dari tanggal 7 Desember 2022 lalu, lho!
Legal, Compliance & Stakeholder, Relation Manager PT Angkasa Pura I Bandara Adi Soemarmo Solo Gerrie Razaq seperti yang dikutip dari Tribun Solo mengatakan, "hingga 13 Desember 2022 tercatat 45 request parking stand untuk pesawat charter (jet pribadi)."
3. Tamu undangan dilarang pakai batik parang lereng saat memasuki Pura Mangkunegaran
FYI, resepsi atau tasyakuran dalam acara ngunduh mantu Kaesang dan Erina akan berlangsung di Pura Mangkunegaran.
Namun ada satu peraturan unik nih, girls!
Para tamu undangan dilarang mengenakan pakaian batik parang lereng.
Hal ini disampaikan langsung oleh juru bicara pernikahan Kaesang-Erina, Gibran Rakabuming Raka.
Wali Kota Solo ini bilang kalau tidak diperbolehkannya tamu memakai batik parang lereng merupakan aturan dari Pura Mangkunegaran Solo.
4. Makna mahar Rp. 300.000 untuk Erina Gudono
Kaesang diketahui telah mempersiapkan mahar Rp. 300.000 untuk Erina Gudono.
Ternyata mahar ini memiliki makna khusus, lho!
"(Saya) anak ketiga. Erina juga anak ketiga," terang Kaesang Pangarep, sebagaimana diberitakan Tribun Solo, Rabu (7/12/2022).
Baca Juga: 7 Pose Foto Couple ala Kaesang dan Erina Gudono. Bermakna Romantis!
Diketahui, Erina Gudono merupakan anak ketiga dari empat bersaudara pasangan almarhum Profesor Gudono dan Sofiatun Gudono.
Sedangkan Kaesang Pangarep merupakan anak bungsu dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Iriana Jokowi.
5. Tamu akad nikah akan disuguhi menu dari masa Hamengku Buwono II sampai VII
Sebanyak 150 tamu undangan akad nikah Kaesang dan Erina nantinya akan disuguhi makanan dari masa Sri Sultan Hamengku Buwono (HB) II sampai VII.
"Menunya boleh saya katakan menjadi Indonesia tradisional dari HB (Sri Sultan Hamengku Buwono) II sampai HB VII," jelas General Manager Royal Ambarrukmo Herman Courbois, Kamis (8/12/2022).
Ada empat menu tradisional yang nantinya bakal disajikan kepada para tamu.
6. Tamu udnangan diminta untuk enggak membawa sumbangan atau kado apa pun
Dalam undangan yang beredar di media sosial, para undangan diminta untuk enggak membawa sumbangan maupun kado apa pun.
Gibran mengatakan keluarganya hanya berharap mendapatkan doa sebagai hadiah terbaik untuk pernikahan adiknya.
Sebenarnya ini bukan aturan yang baru karena larang serupa juga berlaku pada pernikahan dua anak Presiden Jokowi terdahulu.
Baca Juga: Erina Gudono Pamer Bloopers Prewedding, Ekspresi Foto Kaesang Jadi Sorotan!
7. Penjahit dan penjual HIK diundang ke resepsi pernikahan Kaesang dan Erina
Seorang warga sekaligus penjual hidangan istimewa kampung (HIK) asal Sumber, Banjarsari, Solo, Jawa Tengah, bernama Joko Riyanto (59) mendapat undangan resepsi pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono di Pura Mangkunegaran Solo, Jawa Tengah, Minggu (11/12/2022).
Bapak tiga anak yang akrab disapa Jack ini menerima undangan resepsi putra bungsu Presiden Jokowi pada Selasa (6/12/2022), dari salah satu pegawai Graha Saba Buana yang merupakan milik putra sulung Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming Raka.
Jack mengaku sudah tiga kali mendapat undangan pernikahan anak Pak Jokowi, lho!
Selain Pak Jack, penjahit langganan Jokowi, Suparto, juga menerima undangan pernikahan Kaesang.
Warga Cinderejo Lor, Kecamatan Banjarsari, Solo, Jawa Tengah ini juga sebelumnya pernah mendapat undangan pernikahan putra pertama Jokowi, Gibran Rakabuming Raka, dan diundang juga dalam pernikahan putri kedua Jokowi, Kahiyang Ayu.
Pemilik Arjuna Tailor ini rencananya akan menghadiri resepsi Kaesang dan Erina bersama dengan sang istri.
(*)
Baca Juga: Kaesang Pangarep Roasting Erina Gudono: Calon Istriku Gini amat!
Source | : | Tribun Solo,KOMPAS.com |
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR