Tapi kalau udah keseringan, trik ini akan jadi enggak efektif lagi untuk teman kita tersebut.
Cara lain untuk menyiasatinya adalah dengan menentukan waktu janjian yang enggak terlalu pagi biar enggak ada lagi alasan untuk datang telat.
3. Janjian di tempat yang jauh dari rumahnya
Menentukan tempat ketemuan juga bisa memengaruhi ketepatan waktu seseorang saat janjian, lho!
Aneh tapi sering terjadi, orang-orang yang rumahnya jauh biasanya sering datang lebih awal.
Hal ini dikarenakan mereka telah memperkirakan waktu yang akan ditempu untuk sampai di tempat tujuan.
Selain itu mereka akan memikirkan waktu yang pas untuk OTW supaya bisa menghindari kemacetan.
Nah, coba deh cobain trik yang satu ini, girls!
Baca Juga: Enggak Ada Harapan, Ini 5 Tanda Kita dan Gebetan Mending Temenan Aja!
4. Datang ke rumahnya untuk menjemput
Biar enggak bete karena lama menunggu di tempat janjian, sesekali kejutkan teman kita dengan menjemputnya di rumah tanpa memberitahunya terlebih dahulu.
Kalau kita udah datang ke rumahnya, mau enggak mau teman kita yang hobi ngaret ini akan langsung mempersiapkan diri secepat mungkin karena merasa enggak enak ditungguin.
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR