Probiotik yoghurt dan tepung beras yang bisa menyerap minyak bisa membantu mengecilkan pori-pori yang besar dan mencegah jerawat muncul lagi.
Yuk cari tahu gimana cara menggunakan kunyit sebagai masker yang bikin wajah mulus seperti tanpa pori-pori!
DIY masker kunyit
Siapkan:
1 sdt bubuk kunyit
3 sdm yoghurt plain
2 sdt tepung beras
Baca Juga: 5 Langkah Tepat Mengatasi Pori Besar di Hidung. Biar Makin Flawless!
Cara membuat DIY masker kunyit
1. Campurkan seluruh bahan hingga menjadi pasta.
2. Cuci wajah hingga bersih. Keringkan.
3. Aplikasikan masker merata di seluruh wajah dan leher. Biarkan hingga 15-20 menit.
4. Bilas dengan air hangat dan keringkan. Selanjutnya kita bisa gunakan skincare seperti biasa.
(*)
Penulis | : | Marcella Oktania |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR