Hal ini jadi kontroversi pada tahun 2021, ketika forum komunitas online mengunggah topik tentang idol asal SM Entertainment yang sama sekali enggak pernah mengirim pesan pada subscriber kanal Bubble-nya.
Bubble memang merupakan aplikasi interaktif yang menghubungkan idola K-Pop dengan para penggemar dengan konsep 1:1 chat dan metode langganan per bulan.
Nah, beberapa fans Red Velvet dan subscriber Bubble Joy mengungkapkan bahwa member girlgroup Red Velvet tersebut enggak mengirim chat sama sekali selama hampir satu bulan.
Ia baru kembali mengirim pesan saat periode satu bulan sudah hampir berakhir.
Warganet menduga hal itu lantaran Bubble punya regulasi untuk me-refund biaya langganan channel artis di platform tersebut apabila sang artis enggak aktif selama lebih dari sebulan.
Selain itu, kemungkinan Joy akhirnya muncul gegara kontroversi tersebut semakin mencuat.
Warganet nyinyir bahwa Joy mungkin punya waktu yang banyak untuk mengirim pesan ke pacarnya, tapi enggak bisa meluangkan waktu untuk mengabari fans yang sudah berlangganan kanalnya.
Ini karena pada saat itu Joy sudah dikonfirmasi pacaran dengan rapper Crush.
Member girlgroup lainnya dari SM Entertainment, Ningning 'aespa', juga pernah menimbulkan kemarahan warganet akibat pesan yang ia bagikan di Bubble.
Pada masa Olimpiade Musim Dingin Beijing yang digelar pada Februari 2022, Ningning menunjukkan dukungannya untuk dua pemenang medali asal Cina pada kategori seluncur cepat lintasan pendek.
Source | : | Allkpop,Koreaboo,Netizenbuzz |
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR