CewekBanget.ID - Untuk tampilan sehari-hari, kebanyakan cewek memilih mengaplikasikan makeup yang natural, seperti enggak pakai produk makeup apa pun.
Tapi, bikin makeup jadi kelihatan natural dan anti dempul tuh gampang-gampang susah ya, girls!
Supaya makeup no makeup look buat sehari-hari makin berhasil, kita bisa mengikuti tips makeup dari MUA kondang Indonesia, Barry Ritonga, nih!
Ditemui di acara grand launching Rimmel London Kind & Free di Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Barry membagikan beberapa tips supaya makeup kelihatan natural dan anti dempul.
Penasaran gimana tipsnya? Langsung kepoin di bawah ini!
1. Aplikasikan foundation pakai tangan
MUA yang berdomisili di Cileungsi ini membagikan tips yang pertama agar makeup bisa terlihat natural, yaitu mengaplikasikan foundation atau tinted moisturizer dengan menggunakan tangan.
Pengaplikasian foundie menggunakan tangan bisa bikin produk lebih menempel dengan natural, bahkan memberikan kesan kita seperti enggak pakai produk makeup apa pun.
Jadi, teknik ini cocok banget untuk diaplikasikan pada makeup no makeup look, makeup dengan hasil akhir 'my skin but better'.
2. Jangan abaikan color corrector!
Buat kita yang punya dark circle di bawah mata, jangan sampai kita sepelekan penggunaan color corrector, girls!
Pilih color corrector warna oranye sebelum mengaplikasikan concealer dan foundie.
Kalau enggak punya color corrector, kita bisa banget memanfaatkan lipstik warna peach untuk menetralisir warna gelap di bawah mata.
3. Cara bikin concealer bawah mata enggak crack
Sebelum mengaplikasikan makeup di bawah mata, Barry menyarankan untuk mengaplikasikan eye cream terlebih dahulu.
Ini bertujuan supaya kulit di bagian bawah mata bisa terhidrasi dengan baik dan menghindari riasan crack yang berlebihan.
Pilihlah concealer yang warnanya satu tingkat di atas warna kulit kita untuk diapikasikan di bawah mata.
Sebelum memakai bedak, kita tap-tap terlebih dahulu concealer yang udah diaplikasikan di bawah mata, kemudian baru kita aplikasikan bedak menggunakan brush.
Hindari menggunakan sponge karena ini akan menciptakan tampilan bedak yang terlalu tebal, akhirnya bisa menimbulkan crack dan enggak kelihatan natural!
4. Enggak harus shading bagian jidat
MUA yang memiliki lebih dari 60 ribu pengikut di Instagram ini juga menegaskan kalau shading di bagian jidat itu enggak harus, lho!
Tapi ini tergantung lebar dari jidat kita ya, girls!
Maksudnya, kita harus mengukur lebar jidat terlebih dahulu.
Kalau lebarnya kurang dari 4 jari tangan kita, maka sebenarnya enggak perlu lagi melakukan contour atau shading di bagian jidat karena ini akan bikin jidat semakin kecil.
Baca Juga: 6 Tips Makeup Buat Kulit yang Lagi Dehidrasi. Flawless Anti Crack!
Sebaliknya, kalau lebar jidat kita lebih dari 4 jari, maka shading diperlukan untuk membuat ilusi jidat yang lebih kecil.
5. Batasi pemakaian compact powder
Buat kita yang punya kulit cenderung kering, Barry juga menyarankan agar kita meminimalisir penggunaan bedak, baik itu bedak tabur apalagi bedak padat.
Karena bedak cuma akan mempertegas tampilan tekstur di kulit kita dan membuat makeup jadi gampang crack.
Kalau bagian T zone kita mudah berminyak, maka aplikasikan bedak cukup di bagian itu aja. Bagian lainnya yang normal dan kering enggak perlu!
Apalagi kalau kita menginginkan hasil akhir makeup yang tampak natural, healthy-skin-like, dan enggak dempul.
Itu tadi beberapa tips makeup natural anti dempul dari MUA hits Barry Ritonga.
Semoga bermanfaat ya, girls!
(*)
Baca Juga: Bikin Kulit Rusak, Ini 8 Kerugian Kalau Kita Pakai Makeup Tiap Hari!
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR