CewekBanget.ID - Kentang merupakan salah satu sumber karbohidrat yang punya sederet manfaat buat kesehatan tubuh.
Kentang mengandung vitamin B dan C, kalsium, kalium, zat besi, fosfor, hingga tembaga yang diperlukan tubuh.
Pernah kepikiran enggak sih, girls, buat mengonsumsi kentang dalam bentuk jus?
Jus kentang ternyata bisa memberikan banyak manfaat buat kita kalau rutin dikonsumsi, lho!
Apa aja manfaat yang akan kita rasakan? Kepoin di bawah ini!
Baca Juga: Cara Mengolah Kentang yang Benar, Bisa Cegah 3 Penyakit Mematikan Ini!
1. Meningkatkan daya tahan tubuh
Jus kentang mengandung banyak vitamin C, yang bisa membantu mencegah flu dan meningkatkan kekebalan tubuh.
Minum jus kentang secara rutin, dipercaya bisa membantu menjaga daya tahan tubuh, girls.
2. Detoksifikasi dan meningkatkan fungsi hati
Salah satu manfaat jus kentang adalah untuk mengatasi masalah kandung empedu dan membersihkan hati.
Minum jus kentang setelah bangun tidur atau 30 menit sebelum sarapan untuk dapatkan manfaat ini, ya!
3. Kulit jadi makin glowing dan kenyal
Kandungan vitamin C dalam jus kentang bermanfaat menjaga kulit tetap lembap dan cerah.
Enggak diminum, kita bisa coba mencampur jus kentang dengan yoghurt, lalu aplikasikan pada kulit dan tunggu sekitar 15 menit.
Hasilnya? Kulit bakal jadi lebih glowing dan kenyal!
4. Mencegah penuaan dini
Salah satu cara untuk cegah tanda penuaan di usia muda seperti timbulnya garis halus dan kerutan di wajah adalah dengan jus kentang.
Buatlah masker wajah dari campuran jus kentang dan dadih. Setelah itu jadikan campuran ini sebagai masker wajah.
Atau, aplikasikan jus kentang di wajah menggunakan bola kapas, ya!
5. Mengatasi nyeri sendi
Minum jus kentang dipercaya bisa menyembuhkan nyeri sendi, lho!
Selain diminum, kita juga bisa mencoba mengoleskan kentang secara langsung di area persendian yang terkena.
Baca Juga: Turun Belasan Kilo Pakai Diet Kentang Kurang dari Seminggu. Caranya?
6. Menurunkan Kolesterol
Kentang sendiri mengandung serat, vitamin A, B kompleks, dan C.
Ini akan membantu menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh.
Selain itu, jus kentang akan menjaga tubuh kita agar tetap sehat karena banyak kandungan vitaminnnya.
7. Bantu turunkan berat badan lebih cepat
Penelitian menunjukkan kalau kentang bisa membantu kita untuk menurunkan berat badan berlebih.
Kentang bisa menjadi pilihan bagi kita yang emang lagi berusaha untuk menurunkan berat badan, nih!
Minum jus kentang diketahui dapat mencegah makan berlebihan sehingga bisa membantu menurunkan berat badan.
(*)
Baca Juga: Mengancam Nyawa, Jangan Konsumsi 7 Makanan Ini dalam Keadaan Mentah!
Source | : | stylecraze |
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR