CewekBanget.ID - Menonton drama Korea di hari Valentine nampaknya bisa jadi ide yang menarik ya, girls.
Apalagi kalau drama Korea yang kita tonton menampilkan karakter cowok yang super manis dan bikin kita jatuh cinta.
Memang enggak sedikit sih karakter cowok di drama Korea digambarkan dengan cowok green flag.
Para karakter ini seringkali kita temukan di drama Korea dengan genre romance, comedy, maupun slice of life.
Nah, berikut ada beberapa karakter cowok di drama Korea yang cocok buat jadi valentine's date kita nih. Siapa aja ya?
1. Hong Du Shik
Karakter Hong Du Shik di drama Hometown Cha Cha Cha digambarkan dengan sosok yang multitasking banget, girls.
Du Shik handal dalam banyak hal dan sangat bisa diandalkan oleh siapapun enggak hanya untuk orang yang ia cintai.
Bahkan, Du Shik juga sosok yang romantis dan hangat yang tentunya sosok seperti ini bisa dipastikan akan melakukan hal spesial di hari Valentine ya.
Misalnya seperti membuat surprise manis di pinggir pantai seperti yang ia lakukan di Hometown Cha Cha Cha.
Baca Juga: 4 Drama Korea Populer yang Dibintangi Lee Seung Gi. Ada The Law Cafe!
2. Kang Tae Moo
Sosok Kang Tae Moo di drama A Business Proposal memiliki kekayakan yang enggak terhingga dan mungkin ia bisa membuat hari Valentine jadi hari termewah, girls.
Akan tetapi, nampaknya ia enggak mau bikin kita merasa terbebani oleh hal-hal yang berlebihan.
Kemungkinan besar Kang Tae Moo akan memilih untuk mempersiapkan sesuatu sesuai dengan yang kita ingin agar selalu merasa senang.
3. Lee Jun Ho
Lee Jun Ho di drama Extraordinary Attorney Woo memiliki karakter yang sangat baik dan berhati lembut.
Ia juga merupakan sosok yang sangat peka dan tau apa yang kita suka dan enggak suka.
Kalau dilihat dari kepribadiannya, Lee Jun Ho nampaknya enggak akan bikin suprise yang mencolok di hari Valentine, girls.
Jun Ho akan lebih sering menunjukkan perasaannya dengan menghabiskan waktu berdua seperti makan bersama kayak yang ia lakukan di Extraordinary Attorney Woo.
Baca Juga: Info Drama Korea Taxi Driver 2, Lee Je Hoon Udah Berhadapan dengan Musuh!
4. Jung Joon Hyung
Karakter Jung Joon Hyung di drama Weightlifting Fairy Kim Bok Joo menggambarkan sosok yang jail dan menggemaskan.
Joon Hyung adalah tipe cowok yang senang menggoda pasangannya sampai jengkel.
Akan tetapi jangan takut ya karena meski ia seringkali menggoda, di sisi lain ia adalah pribadi yang menyenangkan dan romantis yang akan membawakan kita cokelat di hari Valentine.
5. Han Ji Pyeong di drama Start Up
Terakhir ada sosok Han Ji Pyeong di drama Start-Up yang sudah mencuri hati banyak penonton nih.
Han Ji Pyeong adalah tipe yang talk less do more alias action-nya besar banget, girls.
Ia akan memastikan hari Valentine akan berjalan dengan sempurna karena sudah riset terlebih dahulu tentang apapun yang kita sukai.
Mulai dari film, baju, hingga restoran favorit sudah aman di tangan Han Ji Pyeong!
Kalau bisa memilih, karakter mana yang mau kamu jadikan valentine's date?
Baca Juga: Inspirit Merapat! L dan Sungyeol INFINITE Bakal Main Drama Korea Bareng
(*)
Source | : | Allkpop |
Penulis | : | Adinda Efrilla |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR