CewekBanget.ID - Kenal dan berteman sama orang di kehidupan nyata, tapi dia enggan follow akun media sosial kita?
Kira-kira kenapa, ya? Apakah ada yang salah dengan kita?
Hal ini memang sepele, tapi terkadang suka bikin kepikiran juga!
Biar enggak overthinking, yuk cari tahu alasan kenapa teman malas follow akun media sosial kita!
Baca Juga: 5 Cara Simpel Atasi Kecanduan Media Sosial. Jangan Jadi Budak Gadget!
1. Mementingkan privasi
Mungkin aja si teman kita yang satu ini memang pilah-pilih banget siapa orang yang bisa berteman sama dia di media sosial.
Tipe orang seperti ini biasanya cuma temenan di media sosial sama keluarganya, dan beberapa sahabat dekatnya aja.
Dia pengin membagikan postingan pada orang yang dianggap penting dan dekat.
Bukan orang yang enggak dekat atau yang random sekalipun.
2. Postingan kita bikin mereka insecure
Mungkin aja teman kita pernah melihat profil media sosial kita, namun menekan tombol follow karena postingan kita bikin mereka insecure.
Enggak bisa dipungkiri, banyak dari kita yang masih sering membanding-bandingkan diri dengan orang lain hanya lewat unggahan di media sosial.
Karena merasa enggak pede, akhirnya teman kita pun memutuskan untuk enggak berteman dengan kita di media sosial.
Daripada udah follow, nanti yang ada mereka sakit hati dan bisa memicu rasa iri!
3. Dianggap terlalu berisik di medsos
Teman kita udah pernah nge-stalk, nih, tapi ngelihat kita terlalu sering spam postingan, bahkan sampai meninggalkan komentar yang enggak perlu di postingan orang lain.
Belum lagi kita dianggap sering ngeluh dan galau-galauan di media sosial. Dikira kita terlalu drama!
Enggak sedikit orang yang malas berteman sama orang yang kayak gini. Jadi, kurang-kurangin ya, girls!
4. Menyembunyikan sesuatu
Ini berkaitan sama poin yang pertama, yaitu soal privasi.
Bisa jadi si teman kita ini sedang melakukan/menyembunyikan sesuatu yang enggak pengin banyak orang ketahui.
Baca Juga: 5 Kegiatan di Media Sosial yang Bisa Bikin Kita Berantem sama Pacar!
Maka dari itu, dia selektif banget memilih siapa yang bisa berteman sama dia di media sosialnya.
Perkara teman mau atau enggak mau follow akun kita di media sosial, jangan sampai merusak hubungan kita sama teman tersebut di dunia nyata. ya!
Balik lagi, enggak ada yang bisa mengalahkan interaksi langsung di dunia nyata dibanding cuma di dunia maya.
Jadi, kalau ada teman yang enggak saling follow di media sosial, jangan langsung bete, girls!
Kita harus bisa menghargai keputusan setiap orang.
(*)
Baca Juga: Percuma! Ini 5 Alasan Kita Enggak Usah Ngodein Gebetan di Media Sosial
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR