CewekBanget.ID - Siapa yang makin enggak sabar dengan drama Korea Arthdal Chronicles 2?
Drama Korea Arthdal Chronicles 2 akhirnya udah diumumkan bakal tayang pada 9 September 2023.
Untuk drama Korea Arthdal Chronicles 2 ini mengambil setting sekitar 8 tahun sejak season pertama dan berjudul Arthdal Chronicles: The Sword of Aramoon.
Biar makin penasaran, tim produksi tvN merilis poster drama Korea Arthdal Chronicles 2 nih, girls.
Tentang drama Korea Arthdal Chronicles Season 2 yang punya setting berbeda dari season 1
Untuk season 2 ini akan bercerita sekitar 8 tahun sejak season pertama.
Momen tersebut juga akan penuh dengan cerita semenjak Tagon naik takhta dan diangkat menjadi raja.
Selama lebih dari delapan tahun, Arthdal berhasil menekan pemberontakan besar-besaran suku-suku yang dibantai oleh Tagon di season 1.
Agos juga akhirnya mencapai penyatuan kembali dengan 30 klan di bawah kepemimpinan Eunseom setelah 200 tahun.
Di drama Korea Arthdal Chronicles season 2, Kerajaan Arthdal Tagon dan Serikat Ago Eunseom akan menghadapi perang besar yang enggak terhindarkan.
Baca Juga: Suasananya Dark Banget! Drama Korea Arthdal Chronicles 2 Akhirnya Rilis Teaser Pertama
Eunseom dan Tagon saling berhadapan
Pada Selasa (8/8), tvN merilis poster Eunseom dan Tagon yang saling berhadapan.
Dalam poster itu terlihat Eunseom dan Tagon yang dikelilingi oleh banyak orang, seperti dalam sebuah pertempuran.
Enggak diragukan lagi kalau keduanya sedang bertaruh untuk mengambil alih tanah Arth.
"Siapa yang akan menjadi pemenang terakhir dan mengambil alih Arthdal?"
Tanya dan Taelha juga saling berhadapan satu sama lain
Tanya adalah pendeta tertinggi di Arthdal sedangkan Taelha adalah ratu pertama Arthdal dan ia seorang yang manipulatif.
Dalam poster itu, Tanya dan Taelha dikelilingi oleh orang-orang yang berbaju putih dan hitam.
"Aku harus menang untuk dunia yang ku inginkan, untuk Arthdal"
Baca Juga: Updatenya Nyicil, Drama Korea Arthdal Chronicles 2 Rilis Foto Pembacaan Naskah
4 karakter utama drama Korea Arthdal Chronicles: The Sword of Aramoon
Lee Joon Gi akan berperan sebagai Eunseom versi dewasa, penguasa Timur.
Sementara Shin Se Kyung akan berperan sebagai Tanya, penerus klan Wahan sekaligus pendeta tertinggi di Arthdal.
Jang Dong Gun akan kembali dalam perannya sebagai Tagon yang season 2 ini udah diangkat menjadi raja.
Kim Ok Bin berperan sebagai Taealha, ratu pertama Arthdal yang manipulatif.
Baca Juga: Drama Korea Arthdal Chronicles 2 Dikabarkan Tayang September, Udah Fix?
(*)
Penulis | : | Septi Nugrahaini Rahmawati |
Editor | : | Septi Nugrahaini Rahmawati |
KOMENTAR