Selain itu, bra dengan ukuran kurang tepat atau pemakaian yang enggak sesuai, juga bisa tingkatkan risiko gangguan pada ligamen payudara.
Gangguan tersebut pada akhirnya membuat payudara terasa nyeri.
Nyeri punggung, bahu dan leher
Selain memicu nyeri payudara, bra dengan ukuran kurang tepat juga memicu nyeri punggung, bahu dan leher.
Bra yang terlalu ketat akan memberikan tekanan berlebihan pada daerah punggung, bahu dan mejalar ke leher sehingga memicu nyeri.
Sementara itu, bra atau tali yang ukurannya terlalu longgar kurang bisa menopang dada dengan baik.
Hal ini membuat punggung harus bekerja lebih keras guna menahan beban payudara. Alhasil, nyeri punggung pun enggak terhindarkan, deh.
Tentu saja, nyeri pada punggung, bahu ataupun leher akan membatasi gerakan tubuh dalam kegiatan sehari-hari dan bikin kita jadi enggak nyaman.
Sakit kepala
Penggunaan bra dengan ukuran kurang tepat, misalnya terlalu ketat, juga dapat menyebabkan gangguan sirkulasi darah, sehingga menghambat oksigen ke otak.
Baca Juga: Kanker Payudara Terjadi Gara-gara Pakai Bra? Simak Penjelasannya Dulu!
Penulis | : | Elizabeth Nada |
Editor | : | Elizabeth Nada |
KOMENTAR