CewekBanget.ID - Enggak banyak yang tahu, kita bisa memanfaatkan sendok untuk berbagai keperluan yang berkaitan dengan kecantikan, lho!
Salah satu beauty hack yang paling terkenal adalah memanfaatkan sendok untuk menghilangkan kantung mata.
Enggak cuma itu, sendok ternyata bisa membantu kita mengatasi jerawat! Gimana caranya tuh???
Biar enggak penasaran, kepoin apa aja manfaat sendok untuk kecantikan yang bisa kita coba!
Baca Juga: Sendok Dingin Ternyata Bisa Hilangkan Mata Sembab, Mitos atau Fakta?
1. Menghilangkan kantung mata
Hanya dengan sendok, kantung mata kita bisa hilang nih, girls!
Caranya mudah, pertama, dinginkan dua sendok makan, lalu tekan kantung mata dengan punggung sendok secara perlahan selama beberapa menit.
Kemudian, gerakan sendok satu arah menuju ke bagian sudut mata dari arah dalam menuju luar mata.
2. Membuat wing liner sempurna
Gunakan gagang dan bagian melengkung pada sendok untuk membentuk wing yang sempurna.
Caranya, pegang gagang sendok searah dengan sudut luar mata.
Tutupi kelopak mata dengan menggunakan bagian melengkung sendok.
Gabungkan kedua garis ini menggunakan eyeliner untuk membentuk wing pada mata.
3. Menyembuhkan jerawat
Rendam punggung sendok logam ke dalam air hangat.
Tempelkan secara perlahan agar kulit kamu beradaptasi dengan suhu sendok yang hangat.
Lekatkan pada jerawat hingga sendok menjadi dingin.
Cara ini bisa membantu membuat jerawat jadi cepat kempis dan mengurangi kemerahan, lho!
4. Melentikkan bulu mata
Kalau kita dalam keadaan yang mendesak dan lupa bawa penjepit bulu mata, kita bisa memanfaatkan sendok yang ada di sekitar kita!
Baca Juga: Zee JKT48 Ramai di Twitter Gegara Nasi Padang! Tim Makan Pakai Sendok atau Pakai Tangan Nih?
Tempatkan punggung sendok ke bagian kelopak yang mendekati bulu mata.
Kemudian, posisikan ujung sendok yang melengkung tepat di atas bulu mata, gulung ke atas, beri sedikit tekanan, dan pakailah maskara dengan merata.
5. Membuat pipi tirus
Ternyata sendok juga bisa membuat pipi jadi tampak tirus, lho! Gimana caranya tuh?
Caranya hanya dengan melakukan pijatan pada daerah pipi menggunakan punggung sendok.
Pijatannya harus ditarik searah dari bawah ke atas, ya!
Perlu diingat, hasilnya emang enggak bisa instan. Kita juga harus rutin melakukan trik ini untuk hasil yang memuaskan.
Selamat mencoba, girls!
(*)
Baca Juga: Rilis Foto Baru Lee Sung Chun dan Sendok Emasnya, Intip Info Drama Korea Yook Sunghae BTOB
Source | : | Nova.id |
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR