CewekBanget.ID - Vagina berbau amis sampai menganggu dan bikin enggak nyaman?
Enggak perlu panik, kita bisa mengatasinya hanya dengan melakukan cara-cara yang mudah dan alami kok, girls.
Ada beragam penyebab bau amis pada vagina.
Seperti perubahan hormon, infeksi jamur atau bakteri, hingga mengenakan pakaian dalam yang ketat.
Kalau vagina bau amis, segera lakukan 4 cara di bawah ini!
Baca Juga: Sering Berkeringat di Area Vagina? Ternyata karena 4 Bahaya Ini!
1. Jaga kebersihan
Cara paling dasar untuk mencegah bau amis adalah dengan menjaga kebersihan vagina secara teratur.
Gunakan sabun yang dirancang khusus untuk area intim.
Hindari penggunaan sabun parfum atau sabun mandi biasa yang bisa mengganggu pH alami.
2. Konsumsi makanan sehat
Pola makan yang sehat dapat membantu menjaga pH tubuh seimbang, termasuk pH Miss V.
Makan makanan kaya serat, probiotik, dan rendah gula dapat membantu mengurangi risiko infeksi.
3. Hindari mengenakan pakaian ketat
Gunakan pakaian dalam dan celana yang sesuai dengan tubuh, hindari yang ukurannya terlalu ketat.
Ini akan membantu mengurangi kelembapan di daerah Miss V dan mencegah pertumbuhan bakteri.
Baca Juga: Benjolan Muncul di Vagina, Jangan Panik! Kenali 5 Penyebabnya
4. Hindari douching
Douching (membersihkan Miss V dengan air atau produk khusus) dapat mengganggu keseimbangan pH alami dan memperburuk masalah.
Jika bau amis berlanjut atau disertai gejala lain, segera konsultasikan dengan dokter.
Dengan begitu, maka akan mendapatkan diagnosis yang tepat dan resep pengobatan yang diperlukan.
Semoga membantu, girls!
(*)
Baca Juga: Ternyata Rambut Vagina Harus Dirawat! Gini 5 Cara Merawatnya
Stem Cell, Terobosan Baru Sebagai Solusi Perawatan Ortopedi Hingga Cedera Olahraga
Source | : | Grid Health |
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR