Spoiler Jin Yi Soo bikin ingat Im Kwang Nam di Descendant of the Sun
Di foto yang dirilis, terlihat Jin Yi Soo yang tampaknya sedang berada dalam sebuah misi.
Berbekal senapan, dia sedang beraksi di sebuah toko serba ada yang tutup di jantung kota, menyelamatkan para sandera.
Nah, tatapan dingin Jin Yi Soo sebagai polisi ini mengingatkan lagi pada salah satu adegan ketika Im Kwang Nam juga sedang membidik target di depannya dengan senapan.
Kayak yang kita tau kalau drama Korea Descendant of the Sun yang tayang pada 2016 silam jadi salah satu drama dengan cerita militer yang populer secara global.
Respon netizen pada foto karakter Ahn Bo Hyun yang berselisih 8 tahun
Komentar yang ditinggalkan oleh netizen kayak, "Melihat spoiler fotonya, aku mengira kalau itu Ahn Bo Hyun di Descendant of the Sun"
"Aku berpikiran kalau itu adalah Im Kwang Nam, tatapan matanya sama sekali enggak berubah"
Baca Juga: Ahn Bo Hyun Dikabarkan Gantikan Kim Seon Ho Buat Berperan di Drama Korea Hash's Shinru
Penulis | : | Septi Nugrahaini Rahmawati |
Editor | : | Septi Nugrahaini Rahmawati |
KOMENTAR