CewekBanget.ID - Berteman dengan mantan? Tentu aja boleh!
Enggak ada larangan kita harus jadi musuh dengan mantan kalau sudah putus, kok.
Namun harus diakui enggak mudah untuk bisa berteman dengan mantan, karena bisa jadi kita atau mantan masih menyimpan rasa, nih.
Kabar baiknya, kalau kita sudah merelakan 5 hal ini, tandanya kita bisa berteman dengan tulus dengan mantan, tanpa ada keinginan untuk balikan!
1. Sudah memaafkan dia
Kalau dulu kalian putus dengan baik-baik dan sekarang sudah enggak menyimpan dendam lagi sama sekali, barulah kita boleh berteman lagi dengan mantan.
Dengan begitu, pertemanan kalian bakalan jadi lebih baik dan enggak penuh dengan dendam.
Namun kalau alasan putus kalian adalah karena perselingkuhan atau penuh kemarahan, akan jauh lebih baik kita move on sepenuhnya dan enggak usah berteman lagi.
Karena gimana pun juga, bakal sulit memaafkannya, lho.
Baca Juga: 5 Alasan Wajib Unfollow Mantan Pacar demi Kesehatan Mental Kita
2. Enggak cemburu kalau tahu mantan punya pacar
Kalau pengin cuma berteman dengan mantan, tentu kita harus rela diri untuk melihatnya bersama dengan cewek lain.
Percuma kalau kita masih merasa cemburu, karena tandanya kita belum benar-benar move on darinya.
Namun kalau kita sudah enggak peduli dan malah mendukung dia ketika berpacaran dengan orang lain, tandanya kita siap untuk jadi temannya, nih.
3. Jangan marah ketika dia enggak balas chat
Ingat kalau status kita dan mantan sekarang adalah cuma berteman, bukan masih ada hubungan spesial.
Jadi sama kayak hubungan kita dengan teman yang lain, enggak ada masalah sama sekali ketika mantan enggak membalas chat kita.
Ini karena dia sudah enggak punya keharusan lagi untuk memberitahu kabarnya setiap waktu, berbeda ketika kalian masih pacaran.
Semua telah berubah, kita harus menerimanya kalau mau jadi temannya.
Baca Juga: Jangan Lakukan 5 Hal Ini Bikin Kita Sulit Move On Setelah Putus Cinta
4. Hentikan obrolan dan pikiran tentang hal romantis dengan mantan
Terkadang masih mikirin hal romantis atau bahkan ngobrolin hal yang berkisar tentang hubungan pacaran kalian? Lebih baik jangan temanan dulu, deh.
Enggak ada teman yang mau mendengarkan cerita kita dan pacar tentang ketika kalian masih jadi pacar, karena bisa bikin situasi jadi awkward.
Bisa jadi juga mantan merasa enggak nyaman dan malah memilih menjauh dari kita, lho.
Jadi kalau pengin berteman, lupakan semua hal tentang hubungan pacaran kalian dan anggap dia sepenuhnya teman kita aja.
5. Sudah putus lama dan telah pacaran sama orang lain
Kalau mantan adalah pacar terakhir kita dan kita baru putus dengannya, jadi teman bukan hal yang baik, nih.
Pasalnya kita pasti sedikit banyak masih ada perasaan dan belum move on sepenuhnya.
Lebih baik, berikan jarak yang jauh dulu antara kalian putus dan kalian kembali berteman.
Bahkan lebih baik lagi kalau kita sudah punya pacar baru dan bahagia dengan kehidupan asmara kita, biar enggak perlu membayangkan mantan sebagai pacar lagi.
Baca Juga: 4 Alasan Kenapa Mantan Enggak Perlu Dikasih Kesempatan Kedua
(*)
Source | : | bolde.com |
Penulis | : | Marcella Oktania |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR