CewekBanget.ID - Bengkoang merupakan salah satu buah yang kaya khasiat.
Enggak cuma buat kesehatan, bengkoang juga udah terkenal banget baik untuk kecantikan kulit kita.
Kepikiran buat makan bengkoang di malam hari sebelum tidur?
Mulai sekarang, coba deh rutin makan bengkoang sebelum tidur dan rasakan beberapa manfaat di bawah ini!
Baca Juga: 4 Khasiat Makan Telur Rebus Sebelum Tidur Malam. Kontrol Gula Darah!
1. Menyediakan serat yang dibutuhkan tubuh
Bengkoang mengandung serat larut dan enggak larut yang penting untuk pencernaan yang sehat.
Melansir Grid Health, mengonsumsi bengkoang sebelum tidur bisa membantu menjaga kesehatan saluran pencernaan, mengurangi risiko sembelit, dan meningkatkan pergerakan usus.
Selain itu, bengkoang juga mengandung sejumlah nutrisi penting seperti vitamin B6, potassium, magnesium, dan zat besi.
2. Menyediakan energi yang bertahan hingga pagi
Meskipun rendah kalori, bengkoang mengandung karbohidrat kompleks yang dapat memberikan energi yang bertahan lama.
Makan bengkoang sebelum tidur dapat membantu menjaga kadar gula darah tetap stabil selama tidur dan memberikan energi yang cukup untuk memulai hari dengan baik.
Source | : | Grid Health |
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR