CewekBanget.ID - Kamu lagi pengin beli gadget baru nih, girls?
Memang enggak bisa dipungkiri ya di zaman teknologi canggih kayak sekarang, gadget udah jadi kebutuhan kita juga.
Bahkan untuk belajar aja sekarang kita membutuhkan gadget ya.
Baik itu gadget yang dijadikan media belajar atau sebagai alat untuk mendapatkan sumber informasi dan ilmu.
Tapi kalau kita enggak pernah punya pengalaman beli gadget sendiri sebelumnya, tentu bingung ya menentukan pilihan mau beli gadget seperti apa.
Apalagi kalau kita pengin beli gadget menggunakan uang sendiri yang sudah ditabung!
Duh, jangan sampai salah pilih deh biar usaha dan kesabaran kita menabung enggak sia-sia.
Maka dari itu, perhatikan beberapa cara di bawah ini dalam memilih gadget yaa, baik itu laptop, tablet, atau HP alias handphone alias juga smartphone!
1. Tentukan kebutuhan kita
Ini penting banget, untuk tahu apa sih kebutuhan kita yang bikin harus beli gadget baru?
Apakah itu untuk ngetik, untuk edit video, untuk desain, untuk presentasi, atau apapun kebutuhannya harus dibuat list-nya dulu.
Baca Juga: Pengaruh Tingkat Cahaya Gadget Terhadap Kesehatan Mata. Baiknya Redup!
Kalau sudah ada list-nya, baru deh kita bisa menentukan apakah yang kita butuhkan itu HP, laptop, atau tablet.
2. Cari spesifikasi yang sesuai
Melansir laman gridoto.com, kita harus bisa menentukan spesifikasi gadget yang sesuai dengan kebutuhan atau keinginan kita.
Jadi kalau untuk smartphone bisa pilih sistem operasi yang familier seperti Andorid atau iOS.
Sedangkan kalau laptop sistemnya ada Windows atau MacOS.
Enaknya sih memang 'melanjutkan' pakai gadget yang sistemnya sudah kita pakai sebelumnya biar enggak bingung.
Misalnya kalau sebelumnya kita punya HP iPhone, maka belilah tablet atau laptop yang juga dari produk Apple, begitu juga dengan Andorid.
Tapi enggak masalah juga kalau kita pengin 'pindah' ke sistem operasi yang lain dengan pertimbangan ada kebutuhan dan upgrade yang kita pengin.
3. Kalau beli HP banyak hal yang diperhatikan
HP atau smartphone akan lebih banyak kita gunakan dibandingkan tablet maupun laptop ya.
Karena kita komunikasi dan aktivitas sehari-hari sekarang sudah bisa dilakukan lewat HP.
Baca Juga: Merasa Sulit Terlelap? Coba Kurangi 4 Kebiasaan Ini Sebelum Tidur!
Sehingga hal-hal 'sepele' tapi penting harus diperhatikan.
Mulai dari layar, baterai, kamera, chipset, RAM atau memori penyimpanan, dukungan sistem operasi terbaru, hingga fitur spesial jadi hal yang perlu diperhatikan menurut laman tekno.kompas.com.
4. Pertimbangkan 'perintilan' kalau beli tablet
Tablet itu posisinya di tengah antara HP dan laptop ya.
Jadi dia bisa jadi HP kita, bisa juga jadi laptop kita.
Nah, untuk memaksimalkan penggunaan tablet, memang diperlukan nih untuk beli perintilan atau aksesoris pendukungnya.
Mulai dari keyboard bluetooth wireless, pen tablet, hingga case tablet.
5. Petimbangkan hardware laptop
Melansir laman gramedia.com, kita perlu mengecek jumlah port laptop sebelum membeli.
Fyi, port adalah tempat kita mencolok sesuatu ke laptop, seperti USB hingga mengisi daya.
Nah, baiknya kita pilih laptop yang ada port untuk memasukkan hardisk eksternal, SSD card, mouse, hingga jack mikrofon/headset.
Baca Juga: Alasan Kenapa Sekarang Manusia Tidak Bisa Hidup Tanpa Gadget
Disebutkan minial ada satu USB-C, satu USB-A, dan jack mikrofon/headset.
6. Beli gadget di tempat terpercaya
Jangan gampang percaya harga murah, kita harus memastikan dulu tempat beli gadget memang terpercaya.
Baik itu beli secara online maupun offline, teta harus kritis dan baca review pembeli dulu ya.
Salah satu tempat beli gadget yang trusted adalah Urban Republic.
Apalagi ada promo menarik hasil kolaborasi Urban Republic dan Indodana Finance nih, yang berlangsung dari 1 Agustus - 30 September 2024.
Jadi kita bisa pakai promo MIICICIL1 dan MIICICIL2 untuk menikmati cicilan 0% dengan tenor 3 dan 6 bulan.
Lalu kode MIIFREE untuk gratis cicilan 1x dengan tenor 12 bulan dengan belanja di berbagai gerai Urban Republik dan pembayarannya pakai aplikasi Indodana Finance.
Nah, itu dia beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum beli gadget.
Semoga artikel ini bisa membantu kamu yaa, girls!
Baca Juga: 5 Cara Simpel Atasi Kecanduan Media Sosial. Jangan Jadi Budak Gadget!
(*)
Stem Cell, Terobosan Baru Sebagai Solusi Perawatan Ortopedi Hingga Cedera Olahraga
Source | : | GridOto.com,gramedia.com,Press Release,tekno.kompas.com |
Penulis | : | Indah Permata Sari |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR