Jadi cobalah untuk memiliki bentuk dan postur tubuh yang ideal tanpa mengabaikan kesehatan kita sendiri.
Perlu dicatat juga kalau model di bidangnya masing-masing punya standarisasi yang berbeda ya.
2. Belajar melakukan pose natural
Nah, menjadi seorang model, pasti daya tarik kita ada di bagian ekspresi.
Ketika kita menjadi model pakaian, makeup, skincare, atau lain sebagainya, ekspresi maupun pose yang kita berikan haruslah natural.
Enggak ada kesan dipaksakan, tertekan, atau bahkan enggak sesuai dengan mood maupun konsep dari sesuatu yang kita peragakan.
Jadi memag harus belajar dulu nih bagaimana melakukan pose dan memberikan ekspresi wajah yang natural kalau mau jadi model.
3. Cari tahu apa keunikan diri kita
Memang model pasti ada standarisasinya sendiri, tapi tetap keunikan diri jadi hal yang plus lho.
Memiliki fitur wajah yang unik bisa membuat kita jadi terlihat beda dengan model yang lain.
Untuk bisa memaksimalkan keunikan diri, maka kita harus bisa percaya diri dulu dengan keunikannya.
Baca Juga: Dari Semua Profesi yang Dijalani Cinta Laura Paling Suka Akting
Penulis | : | Indah Permata Sari |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR