Lama enggak mendengar musik baru, akhirnya Justin Bieber meluncurkan lagu teranyar yang berjudul Where Are U Now berkolaborasi dengan Jack U. Berikut 4 fakta tentang lagu terbaru Justin Bieber Where Are U Now.
Baca juga: Lagu-Lagu Sedih Justin Bieber Buat Kita Yang Lagi Galau Mantan
Kolaborasi musisi EDM
Justin Bieber berkolaborasi dengan dua musisi EDM ternama yang bergabung dalam proyek musik Jack U yakni Skrillex dan Diplo. Kedua DJ tersebut memberi nuansa musik elektronik untuk lagu Justin yang menurut mereka sangat bagus itu. Jack U juga mengusulkan untuk membuat video klip bernuansa seni kontemporer yang mengajak penggemar turut serta di dalamnya. Penggemar diundang untuk menuangkan ide seni yang ada di otak mereka untuk video klip tersebut pada akhir Mei lalu di sebuah galeri seni Los Angeles, Amerika Serikat.
(foto: www.thissongslaps.com)
Melalui masa sulit
Jack U memberikan pernyataan di bawah video klip yang mereka unggah di YouTube tersebut. Mereka mengatakan kalau lagu itu Justin tulis dalam masa sulit hidupnya. Hal itu menginspirasi mereka untuk membuat video klip di mana Justin menjadi kanvas menggambar karena sebagai artis terkadang kita menjadi objek banyak orang.
"Justin menulis lagu ini ketika masa sulit dalam hidupnya dan itu membuat kita berpikir bahwa terkadang, sebagai artis, kita justru adalah objek dan kita harus bisa menerima itu sebesar kita juga harus bisa memanfaatkan itu sebaiknya."
Buat yang belum melihat video klip tersebut atau pengin nonton berkali-kali, kita bisa lihat di sini:
Jelena pada video klip
Di antara semua karya seni yang dibuat, ada satu bagian yang sangat menarik perhatian. Buat kita tim Jelena pasti menyadari ada satu bagian dengan tulisan Jelena di video klip tersebut. Walau hanya sepersekian detik, kita bisa langsung sadar ada tulisan Jelena. Nah, kalau kita pause, tulisan tersebut terlihat seperti ini: 'Jelena 5ever' dengan tanda silang menimpa tulisan tersebut dan ada judul lagu I Want You To Know Zedd feat. Selena Gomez.
(foto: hollywoodlife.com)
Ada pula tulisan 'Where r now, Selena' di salah satu adegan video tersebut. Hmm... Apa maksud tersembunyi dari gambar ini, ya?
(foto: etonline.com)
Baca juga: 5 Fakta Yang Perlu Kita Tahu Soal Video Klip Terbaru Justin Bieber 'Where Are U Now'
Kritik dari Deadmau5
Salah satu DJ ternama yang senang menutupi kepalanya dengan topeng menyerupai Mickey Mouse, Deadmau5, mengkritik video klip dan lagu tersebut. Awalnya, Deadmau5 yang bernama asli Joel Thomas Zimmerman ini memberikan komentar pedas di Twitter yang menyerang Jack U dan Justin. Beberapa saat kemudian, ia mengklarifikasi kalau ia salah mendengarkan lagu karena yang ia dengar adalah hasil remix orang lain. Deadmau5 pun mendengarkan versi aslinya dan... ternyata ia tetap enggak suka dengan lagu itu. Huft...
(foto: wifflegif.com)
Baca juga: Kenalan Sama Musik EDM, yuk!
(foto: hollywoodlife.com)
Penulis | : | Natasha Erika |
Editor | : | Natasha Erika |
KOMENTAR