Selain itu, lipstik in ijuga bisa melembabkan bibir kita sepanjanghari karena adanya kandungan Tender Moist Triple Lock System dan Simmondsia Chinensis Seed Oil. Ada pula Phytosqualane sebagai minyak alami tubuh dan Olivea Europea Fruit Oil yang berguna agar bibir yang pecah jadi tersamarkan.
Kemasan premium dan elegan
Kemasan lipstik ini pun didesain secara premium dengan mengusung warna gold. Nama brand yang ditulis di bagian bawah juga menampilkan kesan elegan. Wardah juga menambahkan cermin kecil persegi panjang di luar kemasan. Kalau tertarik membelinya, Crystallure Lipstik ini sudah bisa didapatkan mulai bulan Juni 2015 dengan harga Rp75.000.
(Baca juga: Tips Memilih Lipstik Merah Sesuai Jenis Kulit)
(sintia, foto: dok. Wardah Cosmetics)
Penulis | : | Astri Soeparyono |
Editor | : | Astri Soeparyono |
KOMENTAR