Angka bunuh diri tidak dipublikasi
Tercatat pada tahun 2003 sudah ada 105 orang yang bunuh diri di hutan ini. Jumlah ini belum termasuk mayat yang tidak ditemukan. Namun jumlah ini malah makin memicu orang untuk pergi ke hutan dan melakukan bunuh diri. Akhirnya sejak saat itu polisi setempat enggak pernah mengumumkan jumlah angka yang bunuh diri disana. Namun diperkirakan jumlahnya terus bertambah. Pada tahun 2010 diperkirakan ada 247 orang mencoba melakukan bunuih diri di hutan tapi hanya 54 yang sukses.
Sekarang di hutan Aokigahara dipasang pengumuman peringatan. "Hidupmu adalah sesuatu yang berharga yang diberikan oleh orang tuamu. Sekali lagi pikirkan tentang orang tua, saudara dan anak-anakmu. Jangan menyimpan kesulitan sendirian." Di bawah pesan itu dicantumkan juga hotline pertolongan anti bunuh diri.
Legenda Lama
Kesan mistis dan menyeramkan dari hutan Aokigahara dipengaruhi juga oleh dongeng mitologi Jepang. Hutan sering diasosiasikan sebagai tempat setan-setan gentayangan. Ada mitos kalau orang masuk ke hutan maka mereka enggak bisa keluar dengan selamat. Kepercayaan mistis ini makin diperkuat dengaqn fakta bahwa hutan Aokigahara sangat lebat sehingga sering membuat para trekker atau pendaki nyasar dan akhirnya meninggal di sana. Enggak hanya itu, adanya zat besi magnetik yang dikandung di tanah di hutan itu membuat kompas dan handphone enggak berfungsi dengan baik.
(Baca juga: 5 Hal Paling Menyeramkan dari Film Horor The Forest)
(muti, foto; screenrant.com, americanpink.com, modernnotion.com)
Penulis | : | Muti Siahaan |
Editor | : | Muti Siahaan |
KOMENTAR