Setiap negara pastinya memiliki resep rahasia kecantikan masing-masing. Mau tahu apa saja rahasianya? Berikut di antaranya.
Mesir
Ratu Cleopatra memang terkenal memiliki kecantikan tiada tara. Ritual mandi susu merupakan hal wajib bagi sang Ratu. Mandi susu dipercaya dapat meremajakan kulit, membuang lapisan kulit mati (regenerasi kulit), dan menjadikan kulit lebih lembut.
Caranya adalah, tambahkan dua gelas susu ke dalam air yang akan dibuat mandi, setelah itu berendamlah di dalam air susu selama kurang lebih 15 menit.
India
Penasaran, apa resep kecantikan cewek India bisa punya rambut yang tebal dan bersinar? Mereka rajin menggunakan minyak kelapa sebagai bahan untuk merawat rambut.
Caranya dengan mengoleskan minyak kelapa ke seluruh rambut secara merata. Sebelumnya, hangatkan minyak kelapa terlebih dahulu. Setelah diolesi minyak kelapa, diamkan selama satu malam, bilas keesokan harinya. Ramuan ini, akan menjadikan rambut lebih sehat, kuat, bersinar serta tidak mudah patah.
Australia
Suku Aborigin memiliki ritual menggunakan akar bunga yarrow untuk menghilangkan dan mencegah stretch mark pada kulit. Ekstrak akar ini juga mampu membuat kulit jadi lembut dan mengurangi pembengkakan.
Colombia dan Republik Dominica
Penulis | : | Astri Soeparyono |
Editor | : | Astri Soeparyono |
KOMENTAR