Ujian sebentar lagi! Persiapan belajar sungguh-sungguh sudah kita lakukan, tapi ada satu hal lain yang enggak boleh kelewatan. Kita harus mengonsumsi makanan dan minuman yang baik untuk otak kita. Bikin kita makin siap buat mengerjakan ujian. Hmm, apa saja 5 makanan yang harus kita makan sebelum ujian?
Baca juga: Resep Smoothies Penambah Semangat Belajar
Tiga makanan yang cocok dikonsumsi sesaat sebelum ujian dimulai, misalnya di pagi hari atau malam sebelumnya.
Kopi atau green tea untuk meningkatkan kekuatan otak
Cukup dengan satu cangkir kopi di pagi hari sebelum ujian bisa menambah kekuatan otak kita. Kopi itu bagus untuk meningkatkan kerja otak kita dalam waktu jangka pendek. Tapi, kalau kita enggak suka sama kopi, kita bisa mencoba green tea yang punya fungsi yang sama.
Karbohidrat untuk meningkatkan konsentrasi
Enggak perlu makan nasi atau makanan berat, cukup dengan makanan ringan yang mengandung karbohidrat dapat meningkatkan konsentrasi kita. Contoh makanannya yang cocok dimakan sebagai sarapan antara lain corn flakes dan susu, roti atau bagel, kentang rebus dengan cheese sauce dan sebagainya.
Glukosa untuk daya ingat
Eits, bukan berarti kita makan makanan yang manis-manis seperti kue atau permen, ya! He-he-he. Makanan yang bisa membantu daya ingat kita itu harus mengandung glukosa yang menyehatkan tubuh. Kita bisa coba dried fruits, contohnya aprikot dan kismis, yang bisa kita campur dengan yoghurt.
Selain itu, kita juga bisa mendapat glukosa dari buah-buahan manis seperti kiwi, apel, papaya dan sebagainya.
Baca juga: 10 Tips Sederhana Buat Fotografi Makanan
Nah, yang berikutnya adalah dua makanan yang cocok dikonsumsi rutin yang cocok untuk mempertahankan dan meningkatkan daya otak dalam jangka waktu lama.
Sayur mayur dan kacang untuk daya ingat
Sayuran dan kacang-kacangan yang mengandung vitamin B6 dan B12 adalah asupan penting membuat otak kita lebih maksimal. Makanan yang punya sumber vitamin seperti ini antara lain bayam, brokoli dan segala jenis kacang-kacangan.
Ikan untuk menambah ketajaman otak
Yap! Ikan, terutama yang mengandung Omega 3 itu penting buat menjaga kinerja otak, menambah konsentrasi dan ketajaman berpikir lebih baik. Apa saja ikan yang mengandung Omega 3? Salmon, mackerel dan ikan trout.
Baca juga: 5 Tips Meredam Stres Sebelum Ujian
Penulis | : | Natasha Erika |
Editor | : | Natasha Erika |
KOMENTAR