Benarkah hubungan seks di bawah 20 tahun beresiko terkena kanker serviks?
Hubungan seks di bawah 20 tahun apalagi di bawah 16 tahun, beresiko menimbulkan kanker leher rahim tiga kali lebih besar dari cewek yang sudah berusia 20 tahun ke atas.
(Baca juga: 8 Alasan Kita Enggak Boleh Melakukan Hubungan Seks Sebelum Nikah)
Leher rahim masih rapuh
Disebabkan oleh Human Papilloma Virus (HPV) dan biasanya baru ketahuan setelah bertahun-tahun karena gejalanya baru muncul kalau infeksi yang terjadi sudah parah.
Leher rahim pada remaja cewek masih rapuh karena pembentukan sel-sel rahim belum sempurna, sehingga enggak kuat menahan serangan HPV.
(Baca juga: Awas Kanker Serviks)
Gejala kanker serviks
Biasanya gejala yang timbul berupa keputihan yang parah dan berbau, pendarahan di vagina dan sulit buang air kecil. Virus HPV ini juga bisa menyebar ke panggul, ginjal, hati bahkan otak.
Menurut WHO, 490.000 cewek di dunia setiap tahun didiagnosa terkena kanker serviks dan 80% berada di negara berkembang termasuk Indonesia. Di Indonesia diperkirakan setiap hari muncul 40-45 kasus baru dengan 20-25 orang meninggal.
(Baca juga: Mencegah Kanker dan Manfaat Lainnya dari Makan Brokoli)
(aisha, foto: github.com)
Penulis | : | Astri Soeparyono |
Editor | : | Astri Soeparyono |
KOMENTAR