Tanpa kita sadari, barang-barang di sekitar kita bisa berekspresi juga, lho. Enggak percaya? Ini buktinya, girls!
Pemarut keju senyum manis
Bagian yang sering kita lihat pada pemarut keju pasti cuma bagian buat memarutnya saja. Padahal kalau kita lihat sisi lain, dia selalu tersenyum manis, lho. Hi-hi-hi.
OMG!
Setiap harinya, dinding yang satu ini berekspresi kaget tanpa lelah. Hmmm. Kira-kira dia melihat apa, ya?
Geng korek api
Kelompok korek api ini kalau dilihat dari atas selalu kelihatan senang. Padahal fungsi mereka cuma menyalakan api, ya. Tapi mereka segitu senangnya. He-he.
Mesin cuci melet
Mesin cuci yang satu ini kayaknya enggak sanggup mencuci baju merah itu, saking baunya. Tuh, buktinya dia sampai melet-melet gitu.
Mobil girang
Saking cinta sama pemiliknya, mobil ini setiap hari tertawa senang. Kira-kira bagian kanan tertawa kayak bagian yang kita bisa lihat ini enggak, ya?
Keran air muka datar
Mungkin setiap harinya dia merenungkan jumlah air yang keluar dari hidungnya. Pasti keran air ini sedih banget, ya.
Beruang
Beruang ini kayaknya terperangkap di dalam kayu. Lihat matanya, menerawang jauh nyari-nyari kebebasan. Hiks.
(lana, foto: adme.ru, imgur.com, flickr.com/57684906@N00, www.flickr.com/pdgalvin)
Penulis | : | cewekbanget |
Editor | : | CewekBanget |
KOMENTAR