Lama kelamaan capek juga ngeladenin pacar yang cemburuan. Tapi sudah sayang banget. Jangan katakan putus dulu, sebelum tahu kenapa si pacar cemburuan banget. Jangan-jangan karena kita juga?
Cowok juga butuh pujian
Kalau udah ada gelagat pacar mulai cemburuan, coba bicarakan apa yang membuat dia sampai cemburu seperti itu. Yakinkan dia bahwa dia adalah orang yang istimewa buat kita. Bilang "I Love You" saja mungkin tidak cukup, tambahkan dengan gombalan "kamu ganteng banget deh hari ini," Itu juga yang bisa menambah kepercayaan dirinya bahwa dia sudah sempurna di matamu.
Semuanya bisa diobrolin baik-baik
Pertengkaran hanya akan memperburuk masalah, dan di akhir pertengkaran bisa saja kata putus terlontar dari mulutmu karena emosi yang tidak terkendali. Enggak mau kan hubungan yang sudah berjalan satu tahun putus begitu saja hanya karena dia cemburu. Balik lagi ke pokok masalah apa yang menyebabkan dia cemburu, bicarakan, dan cari solusi terbaik.
Set the rules
Untuk menghindari pertengkaran, buat aturan-aturan yang bisa kalian sepakati bersama. Salah satu aturannya bahas tentang cemburu yang diterima oleh kalian berdua. Dengan adanya aturan, kemungkinan berantem jadi kecil.
Bohong? Jangan ah!
Kalau punya pacar yang cemburuan, ada baiknya kalau melibatkan dia di setiap kegiatan kita. Usaha tersebut bisa memperkecil rasa curiganya terhadap kita. Shopping atau ke salon bareng sahabat atau kerja kelompok, ajak sekalian si pacar. Walaupun dia ngerasa bete, setidaknya kita enggak bohong dan dia enggak usah curiga apalagi cemburu.
Jalin komunikasi
Biasanya cowok yang cemburuan selalu khawatir ketika kita sedang tidak bersamanya. Ketakutan kalau kita lagi jalan bareng cowok lain, atau ternyata kita bohong kalau lagi kerja kelompok. Untuk menghindari itu, ada baiknya kalau kita selalu mengabarinya Telepon atau sms setiap jamnya, bisa mengurangi rasa curiganya. Atau kalau perlu kirimlah foto-foto kita yang sedang hangout bareng teman-teman.
Perhatikan gesture
Penulis | : | Astri Soeparyono |
Editor | : | Astri Soeparyono |
KOMENTAR