Pada dasarnya, 3 pertanyaan ini dapat menjadi dasar buat kita apakah sabun cuci muka yang kita pakai sudah sesuai, atau saatnya membeli sabun cuci muka atau pembersih wajah baru. Coba jawab dulu 3 pertanyaan sebelum mencoba mengganti sabun cuci muka.
(foto: buzzfeed.com)
(Baca juga: Perbedaan Pencuci Muka Bentuk Foam, Gel Facial Wash, Cleansing Balm, Water, dan Oil)
1. Apakah setelah membersihkan wajah, wajah terasa kaku? Kering? Sulit tersenyum atau mengerenyitkan dahi?
2. Apakah pembersih yang dipakai membersihkan wajah secara maksimal? Membersihkan sisa makeup maupun sunscreen?
3. Apakah pembersih wajah yang dipakai mengandung alkohol?
(Baca juga: Yang Harus Kita Tahu Soal Cuci Muka)
Kulit tetap kenyal
Ada beberapa yang beranggapan bahwa pembersih wajah yang bagus akan membersihkan wajah dengan sebersih-bersihnya.
Menurut aku itu anggapan yang kurang tepat. Pembersih wajah yang baik akan membersihkan yang seharusnya dibersihkan (kotoran, debu, makeup) tetapi tidak membersihkan yang seharusnya tidak dibersihkan (minyak alami pada wajah). Sehingga setelah membersihkan wajah kulit tetap terasa lembut, kenyal, dan elastis.
Jika setelah membersihkan wajah kulit wajah terlalu kering, bahkan tersenyum atau mengerenyitkan dahi menjadi sulit, kemungkinan pembersih wajah yang digunakan "membersihkan" minyak alami pada wajah, sehingga kulit terasa kering.
Sebaiknya ganti dengan pembersih wajah yang walaupun membersihkan wajah tetapi tetap menjaga kelembaban wajah.
Cara Mengetahui Personal Color Agar Lebih Percaya Diri Bersama Wardah, Cuma di Cosmetic Day 2024!
Penulis | : | Astri Soeparyono |
Editor | : | Astri Soeparyono |
KOMENTAR