Girls, salah satu cara membentuk kepribadian yang baik adalah melalui olahraga. Tapi, enggak sembarangan olahraga, lho. Ada beberapa olahraga yang bagus banget buat pengembangan diri kita. Langsung aja kita cek olahraga-olahraga yang bagus untuk membangun karakter diri.
(Baca juga 4 Cara Sederhana untuk Lebih Fokus Pada Sekolah)
Yoga
Enggak hanya bagus untuk kesehatan, yoga juga baik banget untuk membangun karakter diri kita. Sering berlatih yoga dapat membuat kita lebih positif menjalani hidup. Kita jadi lebih sabar dan enggak gampang emosian.
Panahan
Berlatih memanah juga berdampak bagus banget untuk pengembangan diri kita. Dengan belajar memanah, kita dijamin bakal lebih fokus dan konsentrasi. Makanya, olahraga ini cocok banget buat kita yang susah fokus dalam pelajaran di sekolah.
(Baca juga Tips Memilih Musik untuk Membantu Belajar)
Sepeda
Sepeda adalah salah satu olahraga yang bisa bikin kita lebih bahagia. Kita bisa jadi pribadi yang lebih menyenangkann saat bersepeda. Kenapa? Sepeda biasanya dilakukan di luar ruangan sehingga kita bisa lebih banyak menikmati suasana-suasana lain selain rutinitas kita sehari-hari.
(Baca lebih lanjut Olahraga-Olahraga Yang Bagus untuk Membangun Karakter Diri (Bagian 2))
(nana, foto: tumblr.com, soniawelch.com)
KOMENTAR