Enggak susah, lho, untuk bisa bahagia. Selama kita tahu rumus yang tepat, kita bisa, kok, menjalani hari-hari dengan senyum bahagia. Dr. Todd B. Kashdan, Ph.D., psikolog dari George Mason University, berhasil menemukan rumus singkat untuk mencapai kebahagiaan yang disebut Feel Good Formula.
Apa, sih, Feel Good Formula ini? Menurut Dr. Kashdan, ada enam faktor yang apabila digabungkan sesuai takaran yang tepat, maka akan membuat jiwa kita selalu merasa bahagia. Hmm... ternyata bukan matematika aja, ya, yang punya rumus.
Feel Good Formula = (Mx16 + CX1 + LX2) + (TX5 + NX2 + BX33).
Bingung? Enggak usah khawatir. Yuk, kita lihat apa, sih, maksud rumus di atas.
M: Live in the moment
Rumus pertama untuk bahagia yaitu menikmati setiap momen yang kita alami dan menghargai semua hal yang kita temui, seperti suara, bau, pemandangan, dan kondisi lingkungan sekitar. Ingatkan diri setiap jam untuk menikmati momen ini, mulai dari bangun tidur sampai tudur lagi. Jika ditotal, kita punya waktu 16 jam untuk menikmati setiap momen ini.
C: Be curious
Dengan selalu ingin tahu, tentu kita pengin mengeksplorasi hal baru atau apa saja yang kita pikirkan. Dr. Kashdan merekomendasikan untuk melakukan hal ini sekali setiap hari. Rasa puas yang diterima ketika berhasil memecahkan keingintahuan tentu akan membuat kita bahagia.
L: Do something you love
Enggak ada yang lebih menyenangkan selain melakukan apapun yang kita sukai. Cari tahu apa saja pekerjaan atau kegiatan yang kita sukai, lalu lakukan dua kali sehari, pertama pada saat kita sibuk, seperti ketika belajar, dan ketika kita tidak sedang melakukan apa-apa.
T: Think of others first
Rumus ini mengajak kita untuk lebih berempati, yaitu lebih memberi perhatian kepada orang lain sebelum memikirkan diri sendiri. Kita bisa memuji, menolong orang lain, mendengarkan curhatan teman, dan hal kecil lain yang menunjukkan empati kita. Lakukan lima kali sehari dan kita akan segera merasa bahagia karena membuat orang lain bahagia.
Penulis | : | cewekbanget |
Editor | : | CewekBanget |
KOMENTAR