Banyak rintangan yang dihadapi para aktor dan aktris buat mencapai puncak karir mereka. Mulai dari dikatai gemuk, dilarang orangtua buat berakting sampai memenuhi tantangan berbeda dari setiap film mereka lalui. Kita pun bisa menjadikannya buat pelajaran dalam kehidupan sehari-hari.
Pantang menyerah, Zooey Deschanel
Aktris pemeran Jess dalam serial komedi New Girl ini ternyata sempat dilarang buat akting sama kedua orangtuanya. Waktu Zooey sudah cukup umur buat mengenal akting, dia kepengin menjadi aktris dan mengungkapkan hal itu sama orangtuanya. Tapi, mereka malah menolak ide itu. Setelah melalui karir sebagai penyanyi jazz, Zooey baru bisa mewujudkan cita-citanya waktu dia duduk di bangku kuliah. Keinginannya buat audisi sebuah film ternyata membuahkan hasil.
Life lesson: Kadang orang tua enggak mendukung karena menghawatirkan masa depan kita. Tapi kalau kita terlihat serius dan enggak menyerah, pada akhirnya kita bisa membuktikan kalau pilihan kita yang terbaik, mereka akan mengerti.
Memotivasi diri, Robert Pattinson
Di luar aktingnya pada berbagai film yang memukau, Robert ternyata sering merasa dirinya aktor yang buruk. Dia selalu merasa kalau ada 99% kemungkinan filmnya bakal gagal. Robert yang terkenal lewat Twilight series ini juga merasa, selalu ada kemungkinan kalau dirinya enggak bakal mendapatkan peran lagi dalam sebuah film. Ketakutan-ketakutan itu Robert atasi dengan pikiran positifnya. "It's all about living in the present," ujar Robert.
Life lesson: Dalam mengejar impian pasti ada kalanya kita merasa enggak pede, bahkan pengin menyerah. Tapi kita enggak pernah tahu apa yang terjadi kalau enggak terus nyoba. Kita harus pinter-pinter memotivasi diri, karena kadang motivasi dari orang lain enggak selalu kita dapatkan.
Berani menerima kritik, Miley Cyrus
Pemeran Hannah Montana ini sempat menemukan komentar tentang dirinya yang dibilang gemuk. Enggak terima dibilang seperti itu, Miley langsung nge-tweet soal perkataan itu. "By calling girls like me fat, this is what you're doing to other people. I love MYSELF and if you could say the same you wouldn't be sitting on your computer trying to hurt others," ujar Miley. Bukannya tersinggung, Miley justru menunjukannya rasa percaya dirinya sama orang lain.
Life lesson: Artis atau bukan, ada kalanya kita jadi pusat perhatian, termasuk tubuh kita. Kita harus percaya diri sama apa yang kita punya dan enggak usah malu menunjukannya. Dan ketika dikritik, jangan malah menyerah, ambil sisi positifnya dan tunjukkan kalau kita punya kelebihan.
Menantang diri, Jim Sturgess
Pemeran Dexter dalam film One Day ini sempat kebingungan waktu membaca skrip film terbarunya, karena enggak sesuai sama yang dia pikirkan sebelumnya. Hal ini menyadarkan Jim, waktu memilih film kita enggak pernah tau kenapa kita tertarik sama film itu. Setiap film punya tantangan masing-masing dan Jim kepengin sesuatu yang berbeda dari film yang dia bintangi sebelumnya. Jadi, dia coba menaklukan kebingungannya dan menerima tantangan itu.
Life lesson: Sama kayak dalam keseharian kita, banyak tantangan berbeda setiap kita mendapatkan masalah baru. Kalau memang pengin melakukan perubahan, kita harus berani melakukan sesuatu yang belum pernah kita coba sebelumnya.
Ampil pelajaran, Katie Leung
Memainkan karakter Cho Chang dalam Harry Potter And The Goblet Of Fire bikin Katie dibenci banyak cewek. Bahkan, orang-orang yang membenci peran Katie sampai membuatkan website bernama I Hate Katie dan mengiriminya sama pesan-pesan rasis. Pada akhirnya Katie bisa menerima serangan dari para haters dan menjadikannya pelajaran. "Aku harap ini bisa dijadikan pelajaran dan membuatku lebih kuat," ujar Katie.
Life lesson: Apapun yang kita lakukan, akan ada saja orang yang enggak suka. Kalau kita mau berkarya, memang harus siap mental untuk mendengar beragam pendapat orang lain, girls.
(lana/astri, foto: zimbio.com)
Penulis | : | cewekbanget |
Editor | : | CewekBanget |
KOMENTAR