Seneng deh liat para artis cewek di drama Korea punya warna bibir yang bergradasi.
Kelihatannya alami dan cantik banget.
Lip tint jadi andalan para seleb Korea untuk punya bibir dengan warna bergradasi.
Tapi, tahu enggak girls, kalau ternyata ada 4 jenis lip tint Korea yang harus kita coba. Apa aja ya jenis lip tint-nya?
Water Lip Tint
Water Lip Tint cocok banget buat kita yang enggak terlalu suka menggunakan pewarna bibir dengan warna yang terlalu mencolok.
Lip tint berbahan dasar air ini juga enggak menimbulkan kilap di bibir, sehingga bibir terlihat alami.
Tapi, water lip tint ini sama sekali enggak mengandung pelembab jadi buat kita yang sering mengalami bibir kering, lip tint jenis ini enggak disarankan, karena bisa bikin bibir semakin kering.
Gel Lip Tint
Gel Lip Tint lebih mengkilap dibandingkan dengan Water Lip Tint.
Gel lip tint lebih mudah diaplikasikan dan menghasilkan hasil akhir yang glossy di bibir.
(Lihat di sini 3 Rekomendasi Lip Tint Korea dengan Harga di Bawah 100 Ribu Rupiah)
KOMENTAR