Ini dia film yang ditunggu-tunggu, terutama buat kita pecinta cerita superhero. Suicide Squade yang diangkat dari komik keluaran DC Comic ini mengajak kita untuk berkenalan dengan superhero yang enggak biasa. Soalnya, mereka adalah sekumpulan penjahat yang dihukum di tempat terpencil, lalu dikumpulkan sebagai sebuah tim untuk melindungi negara. Karena pada dasarnya adalah penjahat, naluri jahat mereka tetap terasa, meski mereka bertarung untuk hal baik.
Suicide Squad sendiri sudah mulai dirilis di Indonesia tanggal 3 Agustsu 2016. Film ini dibintangi oleh Will Smith (Deadshot), Jared Leto (Joker), Margot Robbie (Harley Quinn), Cara Delevingne (Enchantress), Jel Kinnaman (Rick Flag), Viola Davis (Amanda Waller), Jai Courtney (Boomerang) dan banyak lagi. Seperti film superhero biasanya, ada banyak adegan aksi yang menegangkan dan seru untuk disimak. Buka halaman berikutnya untuk melihat 7 adegan penting yang enggak boleh dilewatkan saat menonton Suicide Squad. Klik di sini untuk melihat trailer film superhero yang baru dirilis di Comic Con.
Penulis | : | Ifnur Hikmah |
Editor | : | Ifnur Hikmah |
KOMENTAR