Info demi info kita kumpulin, bahkan sampai ke info sepele, he-he. Termasuk kehidupan pribadinya, enggak lupa buat dikepoin.
Stalking
Enggak puas cuma nyari info, saatnya untuk stalking. Setiap hari, selalu stalking socmed si dia. Enggak lupa follow akun fans biar enggak ketinggalan info dan kita jadi orang pertama yang tahu soal doi.
Curhat di Socmed
Enggak sanggup menyimpan semua info itu sendiri, kita butuh tempat buat melampiaskannya. Akhirnya, jadi sering curhat di Twitter, Facebook, Instagram, atau Path soal drama favorit.
Enggak lupa fangirling sama si aktor. Kalau ketemu teman yang punya hobi sama, percakapan di Twitter sampai beratus-ratus mention deh cuma buat ngomongin kalau Lee Joon Ki itu ganteng banget, he-he.
Denial
Masalahnya, semua fakta di atas sudah menunjukkan kalau kita sudah ketagihan nonton drama. Tapi, masih enggak mau mengakuinya. Jadinya, denial, deh.
Pasrah
Lama-lama denial bikin capek, dan ujung-ujungnya pasrah aja kalau sudah kecanduan nonton drama dan suka sama si aktor.
Dan kita pun menerima kenyataan kalau kita enggak bisa hidup tanpa drama Korea beserta aktor dan aktrisnya.
Penulis | : | Ifnur Hikmah |
Editor | : | Ifnur Hikmah |
KOMENTAR