Saat proses PDKT banyak hal yang harus kita perhatikan, karena ini dalam proses dimana kita mencoba menarik perhatian si cowok. Walau enggak berarti harus berpura-pura dan jaim tapi kita perlu berhati-hati saat ngobrol.
Bukannya apa-apa, dia kan belum tahu banget seperti apa kita. Nah, ada beberapa topik pembicaraan yang sebaiknya kita hindari dulu.
Mungkin setelah kita lebih akrab atau udah jadian, kita bisa mencoba untuk membicarakan masalah ini. Ini dia hal yang enggak boleh kita obrolkan dengan gebetan saat PDKT.
Baca juga: 7 Tanda Kalau Cowok Pemalu Lagi PDKT yang Harus Cewek Tahu
Soal Diri Kita
Namanya aja ngobrol jadi butuh dua arah. Jangan hanya kita nyerocos dan bercerita soal diri kita aja tanpa memberikan kesempatan buat si cowok bercerita soal dirinya.
Kalau dia pemalu, kita bisa memancing dengan pertanyaan sederhana seperti, hobi atau pelajaran favoritnya.
Siapa yang Menurut Kita Ganteng
Bikin ilfil enggak sih kalau belum apa-apa kita sudah bilang siapa cowok yang menurut kita ganteng. Apalagi kalau cowok itu ternyata berbeda secara fisik atau karakter dengan gebetan kita.
Nanti dia pun akan bertanya-tanya dalam hati, kenapa kita mau PDKT sama dia?
Jangan juga memuji cowok atau bilang ganteng cowok lain yang kita kenal di depan dia,ya. Kesannya mau memancing rasa cemburu atau melihat reaksinya, tapi ini bisa jadi bumerang buat kita. Simpan dulu saja.
Jumlah Uang Saku
Pasti kita penasaran sih dengan jumlah uang sakunya, tapi masalah uang adalah hal yang sensitif. Jadi jangan sesekali menanyakan jumlah uang sakunya. Kita pun enggak perlu menyebutkan berapa banyak uang saku kita.
Gimana kalau uang saku kita lebih banyak dan si cowok terintimidasi dan merasa kalau kita cewek dengan standar hidup yang tinggi. Ribet kan?
Masalah uang enggak perlu diumbar-umbar pada banyak orang. Itu uang juga bukan hasil keringat kita sendiri, kita masih dikasih sama orang tua. Enggak ada bangga-bangganya.
Baca juga: Jangan Katakan 6 Hal Ini Pada Cowok Biar PDKT dan Pacaran Berhasil
Cerita Soal Mantan
Jangan sesekali bercerita soal mantan. Baik mantannya dia atau mantan kita sendiri. Kecuali kalau enggak sengaja si cowok ngomong soal mantan, kita bisa sedikit bertanya.
Hati-hati dalam mengemukakan pertanyaan dan berikan opini yang netral. Dan ketika si cowok nanya soal mantan kita, kita pun harus berhati-hati. Gunakan jawaban yang taktis dan selera humor biar enggak terlihat kita sedih, marah atau belum move on.
Bosan Jomblo
Iya sih jadi jomblo itu kadang-kadang menyedihkan. Makanya kita pingin banget punya pacar. Tapi jangan keseringan curcol dan bilang betapa sedih dan membosankannya jadi jomblo.
Terdengar kita seperti cewek putus asa banget. Ini juga bisa memberikan kesan pada si cowok kalau kita udah buru-buru pingin jadian sama si cowok biar enggak jomblo lagi.
Penulis | : | Muti Siahaan |
Editor | : | Muti Siahaan |
KOMENTAR