Create Your Own Style
Material mesh atau fishnet identik dengan kesan girly, seperti yang sering kita lihat rok tutu ala ballerina dengan material jaring bertumpuk dan mengembang, dipadu dengan sweater atau cukup sleeveless tee berwarna pastel lembut, ternyata bisa kita sulap menjadi tampilan yang lebih edgy. Dengan pilihan warna monochrome, rok atau atasan mesh atau fishnet bisa kita padukan dengan leather outfit yang berkesan tangguh.
Intinya, kita bisa banget menerapkan apapun gaya favorit kita dengan mesh atau fishnet outfit. Yang perlu diingat, cukup pilih salah satu outfit, baik atasan atau bawahan saja yang memakai material mesh atau fishnet dan tambahkan aksesori simpel seperti headband atau topi untuk mempermanis penampilan.
Ekstra Tips
Untuk menghindari kesan vulgar, perhatikan model mesh atau fishnet outfit kita. Misal, pilih panjang baju terusan mesh atau fishnet kita yang enggak terlalu pendek dan jangan yang terlalu ketat. Saat kita ingin menerapkan stocking mesh atau fishnet, pilih detail lubang yang cenderung rapat. Last but not least, pastikan tatanan rambut berkesan rapi seperti sleek hairstyle dan makeup bernuansa natural. Sehingga penampilan keseluruhan kita berkesan chic dan elegan.
Gimana, sudah siap beraksi memakai mesh atau fishnet outfit saat ke pesta… Let’s go, girls!
KOMENTAR