Legend of the Blue Sea
Bercerita tentang reinkarnasi seorang putri duyung (Jun Ji Hyun) dan Kim Dam-ryeong (Lee Min Ho) yang pernah menjalin cinta di era Joseon. Sayangnya kisah cinta mereka harus berakhir tragis.
Di masa kini, keduanya dipertemukan kembali. Pertanyaannya, gimana akhir cerita mereka kali ini?
(Karakter cewek di drama Korea ini berhasil membuktikan kalau dengan bekerja keras, cewek bisa menjadi apa saja. Lihat ceritanya di sini.)
W: Two Worlds (2016)
Kebayang enggak kalau karakter yang kita baca di komik bisa muncul ke dunia nyata? Ini yang terjadi pada Kang Chul (Lee Jong-suk), tokoh utama dalam serial komik yang mempunyai kisah tragis.
Ia tiba-tiba aja bisa keluar dari halaman komik dan bertemu dengan Oh Yeon-Joo (Han Hyo-Joo), orang yang menjadi “juru kunci” hidupnya.
Oh My Ghost (2015)
Drama Korea yang satu ini bercerita tentang seorang cewek bernama Na Bong-Sun (Park Bo-Young) yang bekerja sebagai chef. Sejak kecil, Bong-sun udah bisa melihat hantu atau makhluk-makhluk gaib karena neneknya seorang dukun.
Ceritanya, cewek ini suka sama seorang chef juga yang bernama Kang Sun-Woo (Cho Jung-Seok), tapi sayangnya si cowok masih belum bisa ngelupain mantannya.
Sampai suatu hari, Sun-woo mulai melihat perubahan yang tiba-tiba terjadi pada Bong-Sun. Ternyata Bong-sun berubah karena dia dirasuki sama sesosok hantu perempuan.
(Baca juga: Yuk Lihat Isi Rumah Mewah 5 Seleb Korea Ini! Jadi Pengin Tinggal di Sana, Nih)
Master Sun (2012)
Beberapa tahun lalu, Kong-sil (Kong Hyo-jin) mengalami kecelakaan. Sejak kecelakaan, ia jadi punya kemampuan melihat hantu.
Di suatu hari, Kong-sil bertemu Joong-won (So Ji-sub), presiden dari sebuah mall besar, dan mengetahui kalau Joong-won menyentuhnya, para hantu di sekitar menghilang. Kong-sil menjadi penasaran dan hendak bertemu dengannya lagi.
Di serial ini, bakal banyak hantu yang kita lihat di serial ini. Tapi tenang, penampilan mereka enggak bikin kita takut seperti nonton serial super horor, kok. Paling ngagetin aja.
(Baca juga: 8 Momen Seleb Kpop Gagal Atau Ketahuan Lip Sync)
Penulis | : | Natalia Simanjuntak |
Editor | : | Natalia Simanjuntak |
KOMENTAR